Bizzy Luncurkan Portal Manajemen "Corporate Travel" Bizzy Travel
Memberikan penawaran gratis khusus untuk anggota Business Select Bizzy
Untuk memudahkan perusahaan melakukan monitor dan persetujuan terhadap kegiatan pemesanan hotel saat melakukan perjalanan bisnis karyawan, layanan “Everything for the business” Bizzy hari ini meluncurkan portal manajemen corporate travel. Menargetkan kalangan korporasi di Indonesia Bizzy Travel ini diharapkan bisa menjadi portal terlengkap yang bisa dimanfaatkan untuk mengatur dan memonitor semua kegiatan pemilihan hingga pemesanan hotel domestik untuk korporasi.
"Bizzy berusaha untuk menghadirkan layanan yang memudahkan berbagai macam produk terkini khusus untuk layanan bisnis bagi segmen UKM dan korporasi, dengan sistem terpadu Bizzy Travel merupakan portal manajemen corporate travel pertama di Indonesia," kata Chief Innovation Officer Bizzy Norman Sasono kepada DailySocial.
Saat ini Bizzy Travel bisa diakses melalui Business Select yang terdapat di situs Bizzy, layanan yang secara khusus di ciptakan untuk korporasi ini sebelumya menyediakan kebutuhan procurement perusahaan. Perusahaan yang telah terdaftar dalam layanan Business Select bisa secara langsung menggunakan Bizzy Travel.
"Kami melihat saat ini masih banyak korporasi yang kesulitan membuat itinerary yang lengkap sekaligus transparan untuk proses pemesanan hingga pembayaran hotel urusan bisnis, dengan Bizzy Travel semua bisa di koordinasikan dengan mudah," kata Norman.
Bermitra dengan partner khusus
Untuk memastikan korporasi mendapatkan penawaran hotel yang sesuai dengan budget dan peraturan masing-masing perusahaan, Bizzy Travel tidak melakukan kemitraan dengan layanan OTA (Online Travel Agent) seperti Traveloka, Agoda, Expedia dan lainnya. Bizzy Travel memiliki beberapa mitra yang bisa dipastikan sesuai dengan kriteria yang dientukan oleh korporasi.
"Tentunya masing-masing perusahaan memiliki peraturan khusus yang hanya mengijinkan hotel tertentu untuk tempat menginap mereka saat melakukan perjalanan bisnis, di sinilah fungsi dari Bizzy Travel yang sebelumnya telah melakukan proses kurasi untuk hotel yang ideal," kata Norman.
Untuk saat ini Bizzy Travel yang masuk dalam layanan Business Select masih bisa diakses di desktop, sedangkan untuk aplikasi mobile dan keperluan monitor belum ada rencana ke depannya untuk diluncurkan.
"Bizzy Travel sudah live dan bisa diakses oleh semua pengguna yang terdaftar, untuk saat ini kami memberikan penawaran gratis bagi pelanggan program pembelian Bizzy Select," kata Norman.
Sign up for our
newsletter