Jual dan Beli Jasa Freelance di Aplikasi Fiverr, Begini Cara Daftarnya!
Tutorial mendaftar aplikasi Fiverr, baik bagi penjual maupun pencari jasa freelance.
Tren bekerja lepas atau freelance saat ini tengah banyak digandrugi oleh masyarakat. Salah satu platform yang dapat dimanfaatkan untuk menawarkan dan mencari jasa freelance secara global adalah Fiverr.
Fiverr merupakan aplikasi marketplace untuk layanan freelance yang telah berdiri sejak 2010. Platform ini bermisi untuk mempermudah proses bertemunya para pekerja lepas dengan pencari jasa freelancer di seluruh dunia secara online.
Jasa yang ditawarkan di Fiverr beragam, di antaranya yakni desain grafis, digital marketing, menulis dan terjemahan, video dan animasi, musik dan audio, pemrograman dan teknologi, data, bisnis hingga gaya hidup.
Lantas, bagaimana syarat dan cara mendaftar aplikasi Fiverr? Berikut penjelasannya.
Cara Daftar Aplikasi Fiverr
Perlu diketahui, layanan Fiverr mengharuskan calon penggunanya berusia minimal 18 tahun dan usia legal untuk membentuk kontrak yang mengikat. Namun, calon pengguna di bawah 18 tahun masih dapat menggunakan layanan Fiverr dengan akun orang tua dan wali sahnya.
Setelah memenuhi persyaratan tersebut, calon pengguna dapat mendaftar aplikasi Fiverr, baik sebagai pembeli maupun penjual. Berikut penjelasan terkait langkah-langkahnya:
Daftar sebagai Pembeli Jasa
Secara default, semua akun yang dibuat di Fiverr adalah akun pembeli. Perbedaan antara akun pembeli dan penjual hanya terjadi jika pembeli memutuskan untuk mulai menawarkan layanan di Fiverr sebagai penjual. Begini cara daftarnya:
- Masuk ke laman resmi Fiverr atau dapat mengunduh aplikasinya di Google PlayStore/Apple Store.
- Klik ‘Gabung’.
- Masukkan alamat email Anda dan klik ‘Lanjutkan’. Sebagai catatan, Anda dapat bergabung melalui akun Facebook, Google Connect dan Apple Connect.
- Lalu, silakan tentukan nama pengguna Anda yang akan digunakan sebagai nama tampilan dan URL Fiverr milik Anda.
- Buat kata sandi akun Anda dan klik ‘Gabung’.
- Akun Anda berhasil terdaftar.
Setelah mengikuti serangkaian langkah di atas, silakan periksa email Anda yang telah didaftarkan untuk mengaktifkan akun. Sebagai catatan, tautan aktivasi yang dikirim ke email Anda berlaku selama 30 hari sejak mendaftar.
Daftar sebagai Penjual Jasa
Sebelum menawarkan jasa dan layanan Anda di aplikasi Fiverr, pastikan Anda telah membuat akun Fiverr versi penjual. Fiverr memungkinkan Anda memiliki akun pembeli dan akun penjual sekaligus. Namun, Anda hanya boleh memiliki satu akun penjual di Fiverr. Begini cara daftarnya:
- Klik profil akun Fiverr versi pembeli yang sebelumnya telah Anda buat.
- Masuk ke drop-down menu, lalu pilih ‘Become a Seller’.
- Selanjutnya, Fiverr akan mengarahkan Anda untuk menonton video panduan menjadi penjual di Fiverr. Setelah selesai menonton, klik ‘Lanjutkan’.
- Lengkapi bidang wajib dari jasa atau layanan yang Anda tawarkan.
- Lalu, lengkapi informasi terkait pelatihan, pengalaman kerja dan keterampilan Anda.
- Fiverr akan memberi opsi bagi Anda untuk menautkan akun ke platform media sosial lainnya.
- Lalu, silakan verifikasi akun Anda melalui telepon.
- Setelahnya, akun Fiverr versi penjual milik Anda telah berhasil dibuat. Silakan mulai tawarkan jasa dan layanan Anda dengan ‘Create Your First Gig’.
Melansir dari laman resmi Fiverr, jasa atau layanan yang ditawarkan oleh para freelancer di Fiverr disebut sebagai ‘Gigs’. Saat membuat ‘Gigs’, penyedia jasa dapat menentukan tarif awalnya sendiri.
Selain itu, penyedia jasa juga bisa menawarkan paket ‘Gigs’ untuk jasa atau layanan tertentu dengan harga khusus kepada kliennya. Paket tersebut dapat berisi rentang harga yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan pencari jasa.
Biasanya, pesanan jasa akan diselesaikan dalam rentang waktu satu hingga dua hari atau bisa lebih, tergantung pada waktu pengiriman dan antrian pesanan dari penyedia jasa. Sebagai klien, para pencari jasa diminta untuk membayar di muka.
Lalu, ketika pesanan telah selesai, freelancer selaku penyedia jasa akan menerima 80% dari total nilai pesanan. Misalnya, jika tarif pesanan dipatok sebesar sepuluh dolar, maka freelancer akan mendapatkan delapan dolar.
Demikian penjelasan terkait cara mendaftar aplikasi Fiverr, baik bagi penjual maupun pencari jasa freelance.
Sign up for our
newsletter