1. Trikinet

Cara Kembali ke Editor Classic dari Gutenberg di Blog WordPress

Perubahan drastis Gutenberg terlalu mengejutkan bagi banyak orang

Beberapa saat yang lalu, WordPress kedatangan editor baru yang dinamai Gutenberg. Tapi sayang, perubahan drastis yang dihadirkan sepertinya terlalu mengejutkan buat banyak penggunanya. Bermacam reaksipun bermunculan, kebanyakan merasa tak siap dengan perubahan itu.

Maka, kemudian dicarilah solusi agar pengguna bisa kembali ke editor lama, menghindari update Gutenberg bagi yang merasa kurang nyaman.

Seperti ini penampilan editor Gutenberg yang dimaksudkan.

Untuk kembali ke editor lama dari Gutenberg, tidaklah sulit. Karena Anda cukup memasang satu plugin dan masalahpun selesai. Ayo kita coba jalankan!

  • Masuk ke dashboard blog WordPress Anda, kemudian klik Plugin - Add new.
  • Di kolom pencarian, ketikkan saja classic editor.
  • Maka akan muncul beberapa opsi, pilih Classic Editor buatan WordPress Contributors seperti yang saya tandai, klik tombol Install Now.

  • Setelah terpasang, sekarang aktifkan plugin tersebut.

  • Ketika plugin sudah diaktifkan, maka secara default classic editor akan kembali diaktifkan, menggantikan editor Gutenberg yang Anda risaukan. Tapi, jika suatu saat Anda ingin mencoba suasana baru, Anda bisa kembali beralih ke Gutenberg dengan dua langkah mudah.
  • Klik Setting - Writing.
  • Di situ akan muncul opsi editor dan akses untuk mengizinkan pengguna atau editor blog untuk mengganti pilihannya sendiri.

Dengan cara ini, Anda bisa menggunakan editor lama dan kembali berkarya lewat tulisan-tulisan di Anda. Semoga bermanfaat.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again