Cara Menjadi Reseller di Lazada Mudah untuk Pemula
Pemula dalam berjualan online dan belum punya produk? ikuti cara menjadi reseller di lazada ini
Menjadi reseller di Lazada adalah salah satu alternatif berjualan yang dapat Anda lakukan. Cara ini akan sangat memudahkan Anda untuk memulai berjualan online meskipun tidak memiliki produk. Begini cara untuk menjadi reseller di e-commerce teratas di Indonesia, yakni Lazada.
Cara Menjadi Reseller di Lazada
Menjadi reseller di Lazada artinya Anda memasarkan produk dari supplier di Lazada dan kembali menjualnya di Lazada. Bagaimana ya caranya? Berikut ini informasinya untuk Anda.
Tentukan Produk
Sebelum mulai berjualan, Anda sebagai reseller harus menentukan produk yang akan Anda jual terlebih dahulu. Pilihlah produk yang Anda sukai atau Anda tahu banyak hal mengenai produk tersebut. Selain itu, Anda juga bisa menentukan produk dengan melihat target market. Pilihlah produk dengan target market yang bisa Anda jangkau.
Cari Supplier
Jika Anda telah menentukan produk, selanjutnya yang perlu Anda lakukan adalah mencari supplier di Lazada. Ketikkan kata kunci produk pada kolom pencarian. Setelah itu, Anda akan melihat pilihan produk dari berbagai toko. Pilih produk yang telah banyak terjual dan memiliki penilaian bagus. Selain itu, pilih juga produk dari toko yang memiliki performa bagus untuk dijadikan sebagai supplier.
Beli Produk untuk Stok
Setelah menentukan produk dan juga supplier, beli produk sebagai stok. Pastikan Anda telah menyiapkan modal untuk ini. Jika produk Anda berupa makanan, jangan lupa untuk perhatikan expired date.
Mulai Berjualan di Lazada
Anda telah memiliki stok produk? Ini saatnya Anda mulai berjualan. Anda dapat memulainya dengan mendaftar jadi seller Lazada. Setelah itu, upload produk melalui Seller Center Lazada dan lakukan promosi ke media sosial Anda. Untuk cara jualan di Lazada, selengkapnya dapat Anda lihat di sini.
Demikian cara menjadi reseller di Lazada. Meskipun Anda belum memiliki produk sendiri, Anda tetap bisa mulai berjualan online dengan mencari produk dari supplier yang tepat di Lazada. Jika Anda ingin menjadi reseller namun belum memiliki modal, Anda bisa mengikuti video cara menjadi reseller tanpa modal di bawah ini.
Video Cara Menjadi Reseller Tanpa Modal
https://www.youtube.com/watch?v=E4g6B1Bsg9c
Sign up for our
newsletter