1. Entrepreneur

2 Langkah Mudah Menjual Jasa Secara Online dengan Lynk Id

Ketahui 2 langkah mudah menjual jasa secara online dengan Lynk id di sini.

Selain produk fisik, kini banyak orang juga mulai menawarkan jasa atau keahilan yang dimilikinya kepada orang lain secara online. Lynk id dapat menjadi platform yang bisa membantu Anda untuk menjangkau dan terhubung dengan pelanggan lebih mudah. Cara menjual jasa secara online dengan Lynk id akan dibahas selengkapnya pada artikel ini.

Cara Menjual Jasa Secara Online dengan Lynk Id

Lynk id adalah platform pembuatan mobile website yang memiliki banyak fitur untuk mendukung para content creator dan pelaku UMKM bekerja. Untuk Anda penyedia jasa, terdapat dua langkah mudah untuk menjual jasa secara online dengan Lynk id. Langkah pertama adalah membuat portofolio hasil kerja Anda dan yang kedua adalah membuat link booking jasa di Lynk id.

Membuat Portofolio di Lynk Id

Dalam menjual jasa, portofolio memiliki peran yang sama pentingnya seperti testimoni ketika menjual produk fisik. Portofolio membantu meyakinkan calon pelanggan untuk menggunakan jasa Anda. Agar calon pelanggan dapat mengakses portofolio Anda dengan mudah, Anda perlu menambahkan link portofolio di halaman Lynk id Anda. Ini cara untuk menambahkan link ke Lynk id:

  • Masuk ke Lynk id.
  • Klik Add New Block dan pilih Link.
  • Tulis judul link dengan “Portofolio”.
  • Kemudian, masukkan URL portofolio di bawahnya. Jika portofolio Anda berbentuk document, Anda bisa mengunggahnya terlebih dahulu ke Google Drive dan menyalin tautan file portofolio Anda di Google Drive untuk ditempel di Lynk id.
  • Tambahkan juga gambar yang relevan dengan klik ikon gambar di bagian kiri.
  • Jika sudah, klik Save.

Membuat LinkBooking Jasa di Lynk Id

Setelah membuat portofolio di Lynk id, langkah selanjutnya adalah membuat linkbooking jasa di halaman Lynk id Anda. Begini tutorialnya:

  • Masuk ke Lynk id.
  • Klik Add New Blockdan pilih Digital Product.

 

 

 

  • Tambahkan gambar yang relevan dengan jasa Anda dengan klik Add Image.

 

 

  • Kemudian, masukkan judul jasa Anda dan berikan deskripsi pada kolom Title dan Description.
  • Selanjutnya, pilih salah satu platform untuk pelanggan bisa mendapatkan produknya. Untuk produk jasa, sebaiknya Anda menggunakan platform WhatsApp atau aplikasi chat lainnya agar pelanggan dapat terhubung langsung dengan Anda selaku penyedia jasa dengan mudah.

 

 

  • Untuk menggunakan platform WhatsApp, pilih Other dan masukkan link WhatsApp Business Anda pada kolom di bawahnya.
  • Setelah itu, masukkan harga jasa yang Anda jual.

 

 

  • Lalu, jika Anda ingin pelanggan mengisi form terlebih dahulu, aktifkan opsi pengisisan nama dan nomor telepon. Apabila ada informasi lain yang Anda perlukan, Anda bisa menambahnya dengan klik Add Another Question.

 

 

  • Terakhir, pilih tombol Call to Action yang Anda inginkan.

 

 

  • Jika sudah, klik Add Product.

 

 

Video Tutorial Menjual Jasa di Lynk id

https://www.youtube.com/watch?v=kLZG5Udd-cA

Itu dia dua langkah cara menjual jasa secara online dengan Lynk id. Tapi, sebelum Anda mengikuti cara di atas, pastikan Anda telah memiliki halaman Lynk id. Jika belum pernah membuat halaman Lynk id atau bahkan belum tahu apa itu Lynk id, Anda bisa mendapatkan informasinya di sini.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again