1. Startup

Coworking Space Avenue8 Tawarkan Layanan Concierge dan Akses Loop.Space

Yang lebih esensial dibutuhkan saat ini adalah coworking space yang dapat membantu pengembangan ekosistem

Makin meningkatnya popularitas dan penggunaan layanan coworking space oleh startup dan kalangan pekerja lainnya, membuat para penyedia layanan berusaha menyuguhkan berbagai pilihan. Berbagai model pelayanan dan produk dibungkus, sehingga tidak saja menjadikan coworking space hanya sebagai tempat bekerja, tapi lebih dari itu. Rata-rata coworking space yang ada saat ini menawarkan ruang kerja plus kesempatan untuk pengembangan diri, dari ekosistem startup yang disediakan hingga acara-acara seputar kewirausahaan. Di luar itu masih ada yang coba menyajikan konsep lain, salah satunya Avenue8.

Terletak di kawasan Menteng, Avenue8 menyuguhkan ruang kerja dengan level kenyamanan sebanding dengan hotel bintang lima (concierge). Walaupun sebenarnya layanan seperti ini tidak substansial dibutuhkan oleh kalangan pekerja yang membutuhkan coworking space, namun diklaim menjadi yang pertama di Indonesia. Hal ini bisa jadi akan menjadi tren atau standar baru seputar pelayanan ruang kerja virtual tersebut. Fokus pelayanan yang “tidak biasa” ini dikatakan pihak Avenue8 sebagai upaya memberikan opsi privasi dan keamanan lebih bagi para penggunanya.

Pelayanan concierge inilah ingin dijadikan pembeda antara Avenue8 dan coworking space lainnya, para pengguna Avenue8 akan mendapatkan pelayanan khusus, seperti penyeduhan kopi di pagi hari, pemesanan makanan, pemesanan kendaraan jika ingin ke bandara, bahkan reservasi restoran.

Co-founder Avenue8 Catrin Marcellina mengatakan, “Adanya pertumbuhan startup tersebut membuat Avenue8 hadir untuk menjawab apa yang menjadi kebutuhan para startup di Indonesia. Concierge hotel memegang peranan penting pada pelayanan tamu atau customer dalam keseharian sebuah operasional hotel. Sistem inilah yang kami terapkan di dalam Avenue8 dengan tujuan untuk membantu para pengguna mengatasi hal-hal kecil sehingga mereka dapat sepenuhnya fokus pada pekerjaannya. Kami ingin memberikan yang terbaik dan yang berbeda dari coworking space lainnya.”

Avenue8 saat ini juga telah menjadi bagian dari Loop.Space, memungkinkan para anggotanya mengakses lebih dari 160 coworking space di seluruh dunia. Loop.Space sendiri memang menjadi sebuah portal yang menghubungkan coworking space di seluruh dunia untuk memiliki layanan akses di satu pintu. Sehingga bagi para pekerja traveller bisa memanfaatkan ID sama yang sudah dimiliki di coworking space terdaftar untuk mengakses layanan coworking lainnya.

Peran coworking space dalam membangun ekosistem startup

Di balik hingar-bingar model pelayanan coworking space yang ada, sejatinya ada hal fundamental yang dapat dioptimalkan dari situ, sejalan dengan proses bisnis yang coba dikembangkan. Yakni untuk membangun ekosistem startup di Indonesia. Selain fasilitas, aksesibilitas merupakan hal yang penting menjadi bagian dari layanan coworking space, terkait akses dengan sumber daya dan komponen pendukung bisnis lainnya. Hal ini penting, startup digital memiliki mode bisnis yang unik sehingga perlu adanya penyampaian informasi dan pemahaman yang maksimal kepada pemainnya.

Lantas apakah yang ada saat ini sudah sesuai dengan kriteria tersebut? Sebagian sudah memainkan perannya dengan baik. Mampu menghubungkan antara penggiat startup dan pelaku usaha lain dengan berbagai komponen penting seperti investor. Seiring meluasnya cakupan coworking space sangat diharapkan perannya untuk membangun ekosistem dioptimalkan dengan baik. Saat ekosistem tersebut berdiri kokoh, sebenarnya para pemain coworking sendiri yang juga akan mendapatkan dampak positif.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again