1. Entrepreneur

Fitur Akuaja, Sistem Pembukuan Lengkap untuk UMKM

Fitur Akuaja dapat menilai kesehatan, serta perkembangan bisnis.

Akuaja.id merupakan website aplikasi accounting yang memudahkan pebisnis khususnya UMKM melakukan pembukuan dan laporan keuangan. Memiliki fitur lengkap yang ramah pemula, sehingga cocok digunakan untuk Anda yang ingin mulai mencatat detail transaksi  usaha Anda, mulai dari laporan arus kas, pencatatan utang dan piutang, laporan laba rugi, dan masih banyak lagi. Melalui laporan keuangan yang dicatat, Anda dapat menganalisis kesehatan dan perkembangan bisnis.

Sebelum mendaftar, berikut fitur Akuaja yang perlu Anda ketahui:

Disediakan Admin Khusus

Adanya admin khusus akan memudahkan Anda dalam mengatur pembukuan dan laporan keuangan, khususnya bagi pemula. Melakukan accounting akan sangat membingungkan terlebih untuk Anda orang awam, sehingga adanya admin khusus yang disediakan untuk memandu, Anda tidak perlu kebingungan dengan penggunaan Akuaja.

Laporan Arus Kas 

Fitur ini memudahkan Anda melacak detail pergerakan uang masuk dan keluar. Pada laporan arus kas ini, ada laporan berdasarkan uang masuk dan keluar dari rekening, kas, serta sumber lainnya. Hal ini akan memudahkan Anda melacak uang  masuk dan keluar.

Laporan Laba Rugi

Fitur ini memberi informasi kepada Anda hasil penjualan, uang masuk, serta semua pengeluaran operasional bisnis, mulai dari kebutuhan listrik, air, pembelian bahan, pembayaran administrasi, biaya sewa, dn lain sebagainya. 

Hal ini dibuat untuk evaluasi hasil bisnis mengenai penjualan dan pengeluaran uang, serta menjadi bahan untuk melihat nilai untung atau rugi. Anda bisa mengetahui perkembangan bisnis yang Anda jalankan.

Credit: Akuaja.id

Laporan Penjualan

Fitur ini membantu Anda untuk mengontrol pola penjualan, dilaporkan dengan detail jumlah produk yang terjual beserta nilianya. Bisa dilaporkan per tahun, bulan, minggu, bahkan hari.

Credit: Akuaja.id

Laporan Persediaan

Fitur ini membantu Anda untuk mengelola stok barang yang dimiliki untuk dijual atau barang yang akan diolah lalu dijual. Laporan persediaan berfungsi memberi informasi persediaan barang meliputi jumlah, serta total harga barang persediaan dan juga mengontrol persediaan, penerimaan, dan pemakaian barang agar tercatat dengan rapi.

Credit: Akuaja.id

Laporan Utang & Piutang

Fitur ini membatu Anda untuk mengelola jadwal penagihan piutang ke pelanggan dan pembayaran utang ke supplier. Fungsi laporan utang dan piutang, Anda mengetahui detail per transaksi, nilai utang dan piutang, pembayar dan sisanya.

Credit: Akuaja.id

Neraca

Fitur ini bermanfaat untuk mengetahui kondisi finansial bisnis Anda. Anda dapat mengetahui untung, rugi, debet dan kredit. 

Anda dapat menganalisis finasial bisnis jika terdapat perubahan dalam pelaksanaannya, untuk melakukan analisis likuiditas, dan sebagai sarana membaca kemampuan bisnis untuk melunasi utang jangka pendek.

Credit: Akuaja.id

Input Transaksi

Fitur ini memudahkan Anda untuk menginput transaksi bisnis, tanpa harus meghitung secara manual dan menghasilkan faktur otomatis.

Credit: Akuaja.id

Itulah fitur lengkap yang disediakan oleh Akuaja, solusi pembukuan untuk UMKM yang cocok digunakan bagi pemula karena cara kerjanya yang otomatis, sehingga memudahkan Anda. Perlu diketahui, untuk menikmati fitur pembukuan Akuaja, Anda perlu membayar terlebih dahulu.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again