1. Entrepreneur

Tertarik Franchise Minuman Kekinian Kopi Lain Hati? Simak Biaya, Syarat, dan Cara Daftarnya!

Telah berhasil membuka lebih dari 500 gerai, ini dia informasi mengenai harga, cara daftar, dan syarat membuka franchise Kopi Lain Hati

Industri minuman kopi saat ini sangat berkembang pesat. Tak hanya di kota besar, bahkan di luar daerah pun sudah bermunculan fenomena munculnya berbagai coffee shop. Hal ini dikarenakan penikmatnya begitu banyak dan menjangkau berbagai kalangan. Karakteristik kopi yang kuat, beraroma khas, dan menenangkan, menarik banyak peminat.

Dilihat dari berkembangnya jumlah coffee shop di Indonesia saat ini dan diperkirakan akan terus bertambah. Didukung dengan gaya hidup yang trendy, serba cepat dan praktis, banyak orang akhirnya memilih untuk membeli kopi di coffee shop.

Banyak pebisnis dan pelaku industri kafe akhirnya memanfaatkan momen ini. Salah satu cara terbaik untuk memulai bisnis baru adalah dengan memanfaatkan peluang waralaba atau franchise.

Tak heran jika belakangan banyak bermunculan franchise minuman kopi, salah satunya Kopi Lain Hati. Brand minuman kopi populer ini, telah hadir dari tahun 2018 dan saat ini telah terdapat lebih dari 500 gerai atau mereka sebut dengan lokasi hati yang tersebar di lebih dari 95 kota di Indonesia.

Menu Kopi Lain Hati

Kopi Lain Hati menawarkan ciri khas kopi mereka yang menggunakan biji kopi asli Indonesia, proses roasting sesuai dengan standard, menyajikan blend yang kuat pada aroma, strong body dan balance, sehingga dapat dinikmati semua konsumen.

Aneka ragam jenis minuman kopi kekinian yang terus dikembangkan, serta harganya yang terjangkau menjadikan Kopin Lain Hati terbilang sukses dalam membangun brand dan bisnisnya.

Apakah Anda tertarik dengan peluang bisnis franchise Kopi Lain Hati? Jika iya, yuk kita simak informasinya berikut ini!

Harga Franchise Kopi Lain Hati

  • Franchise fee: Rp75.000.000
  • Perlengkapan: Rp12.000.000
  • Bahan baku awal: Rp17.000.000
  • Desain Interior: Rp30.000.000
  • Royalty fee: Rp1.500.000
  • Biaya listrik, internet, sewa tempat, dan lain-lain disesuaikan dengan lokasi dan konstruksi bangunan.

Perlengkapan franchise yang telah disediakan oleh Kopi Lain Hati meliputi mesin kopi, gelas ukur, seler, shaker, teko thermometer, blender, jug stainless susu, timbangan, seragam karyawan sebanyak 3 buah, media promos (banner, menu, flyer) dalam bentuk file, kasir POS untuk 1 tahun, training dan buku SOP.

Berdasarkan biaya yang dikeluarkan, dengan profit bersih paling rendah yang didapatkan, diperkirakan BEP (Break Event Point) dalam waktu 9 bulan, profit sedang 5 bulan, dan profit tinggi 3 bulan.

Syarat Franchise Kopi Lain Hati

  • Luas tanah minimal 3 x 2,5 m
  • Terdapat jalur air bersih dan air kotor
  • Daya listrik 25 A/5.500 W
  • Sediakan lokasi operasional yang memadai

Saat ini, perjanjian lisensi brand Kopi Lain Hati adalah selama 3 tahun. Info lebih lanjutnya Anda dapat menghubungi situs resmi Kopi Lain Hati.

Cara Daftar Franchise Kopi Lain Hati

Mengingat peluang bisnis Kopi Lain Hati cukup menjanjikan, maka tidak ada salahnya Anda mencoba bisnis franchise ini.

Selain itu, bisnis franchise cocok bagi Anda yang ingin memulai bisnis dengan reputasi brand yang baik dan sudah dikenal oleh masyarakat, sehingga ANda tidak perlu melakukan promosi dari nol.

Cara daftar franchise Kopi Lain Hati juga cukup mudah, yaitu:

  • Anda dapat konsultasi terlebih dahulu mengenai informasi kemitraan dengan Kopi Lain Hati melalui kontak resminya.
  • Lakukan pencarian lokasi yang strategis dan lengkapi syarat daftarnya.
  • Anda akan melakukan perjanjian kontrak dan mendapatkan invoice.
  • Selanjutnya, Anda melakukan pembayaran kepada brand Kopi Lain hati.
  • Kemudian, terdapat waktu 2 minggu untuk persiapan kebutuhan operasional.
  • Terdapat waktu 1 minggu untuk pengiriman kebutuhan operasional.
  • Adanya pelatihan yang disediakan oleh Kopi Lain Hati terdapat franchise yang akan dibuka.
  • Terakhir, Anda sudah siap untuk membuka Kopi Lain Hati milik Anda.

Itulah informasi bisnis franchise Kopi Lain Hati. Apakah Anda tertarik?

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again