1. Startup

Golfnesia.com Resmi Dirilis (Updated)

Satu lagi startup yang secara resmi mengumumkan rilis layanan mereka, Golfnesia.com.

Nama Golfnesia mungkin telah kita dengar sebelumnya, alamat situs mereka juga sudah bisa diakses namun belum memberikan tampilan situs sepenuhnya dan layanan apa yang akan ditawarkan. Kini Golfnesia versi beta telah dirilis, saya sendiri mengetahui kabar rilis ini dari Tweet Natali yang merupakan CTO dari Warato Indonesia yang mengembangkan Golfnesia.com.

Golfnesia.com menyediakan layanan berupa online booking portal bagi para pegolf di lapangan golf yang ada di Indonesia. Golfers bisa melihat berbagai lapangan golf yang tersedia, lengkap dengan informasi seputar tempat golf tersebut mulai dari foto, detail informasi lapangan golf, fasilitas caddy, golf cart serta peta lokasi kemudian melakukan booking atas lokasi golf yang diinginkan.

Kalau melihat situs mereka, saat ini terdapat area lapangan dari 6 kota, seperti Jakarta, Bogor, Bandung, Jawa Timur, Bali serta Bintan & Batam, meski belum semua area golf dari kota diatas tersedia, sepertinya baru tersedia 4 lapangan golf di Bali, Bogor, Jawa Timur, namun Golfnesia juga menawarkan bagi para pemilik lapangan golf untuk bergabung di situs mereka, jadi untuk tempat sudah pasti akan terus bertambah.

Satu layanan utama yang disediakan adalah fasilitas booking, pengguna bisa melihat berbagai daftar lapangan golf kemudian melakukan online booking langsung dari situs Golfnesia, melakukan pilihan waktu kapan akan bermain, termasuk jam dan melakukan pembayaran secara online (menggunakan PayPal) atau langsung di lapangan golf yang dipilih.

Beberapa fasiltas lain dari Golfnesia adalah fitur pencarian yang cukup detail, mulai dari pencarian berdasarkan tempat, tanggal, fasilitas serta harga, meski saat ini belum tentu bermanfaat karena daftar lapangan golf masih sedikit, namun tentu akan bermanfaat jika daftar lokasi telah bertambah.

Selain fasilitas utama berupa online booking, Golfnesia juga akan menyediakan berbagai informasi tentang dunia golf terkini serta event yang diadakan oleh klub golf. Untuk koneksi ke jejaring sosial, pengguna juga bisa memberikan komentar atas tempat golf tertentu yang bisa langsung di bagikan ke Facebook.

Menarik melihat pangsa pasar yang disasar oleh Golfnesia, yaitu golfers dari seluruh dunia dengan memberikan kemudahan untuk mendapatkan informasi tentang lapangan golf serta fasilitas yang disediakan dan sarana online booking, juga kemudahan pilihan 3 bahasa, Inggris, Jepang serta Indonesia.Satu tempat untuk segala informasi dan layanan yang berhubungan dengan dunia golf.

Saya sendiri memang tidak bermain golf, namun jelas terlihat bahwa pangsa pasar dari golf tersedia di Indonesia, pangsa pasar yang ingin diraih juga cukup luas, selain dari Indonesia juga pegolf international.

Tentunya Golfnesia juga harus terus menambah jumlah direktori lapangan golf mereka, fasilitas bahasa juga tidak semuanya diterjemahkan atau mungkin memang diatur sedemikian rupa, misalnya informasi tentang lapangan golf tidak diterjemahkan baik ke bahasa Indonesia maupun Jepang, meski pangsa pasar yang disasar sudah bisa dipastikan mampu berbahasa Inggris, tetapi untuk pengguna dari Jepang misalnya, sepertinya akan lebih menarik jika keterangan lokasi pun diterjemahkan sehingga bisa menjadi sarana promosi juga bagi pemilik lokasi lapangan golf.

Di sisi lain, peluang fasilitas yang diberikan juga bisa bertambah luas, mungkin kedepannya mereka akan bekerjasama dengan penyedia jasa transportasi, sehingga selain mendapatkan informasi tentang lokasi lapangan golf, melakukan booking, pegolf bisa juga mendapatkan fasilitas transportasi menuju lokasi lapangan golf .

Update: Ada beberapa tambahan informasi dari Natali, yang disampaikan lewat akun Twitter saya, antara lain:

Golfnesia.com memliliki 2 sistem: golf reservation system & booking management system. (lebih lengkap tentang hal ini akan di bahas di tulisan lainnya tentang Golfnesia).

Kemudian terdapat 15 golf course yang sudah sign kontrak, namun dikarenakan list golf course yang ada itu yang beli sistem backend-nya. Yang tampil hanya yang sudah ada plan.

Next year akan ada golf courses dari Malaysia & Singapore. Jadi Golfnesia ngga asal catut nama golf coursesExclusive for clients only.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again