Google Bakal Terapkan Gift Card sebagai Solusi Pembayaran Play Store
Ingin membeli aplikasi Android di Google Play Store tapi tidak memiliki kartu kredit? Kabar baik hadir dari laporan investigasi Android Police. Pembedahan yang dilakukan terhadap apk Google Play Store versi 3.8.15 menunjukkan bahwa tidak lama lagi Play Store bakal menerima pembayaran menggunakan gift card, sesuatu yang selama ini hanya bisa dinikmati oleh pengguna Apple iTunes.
Tidak cuma gift card yang bisa di-redeem untuk membeli aplikasi/film/musik di Play Store, versi yang terbaru ini juga mendukung fitur Wishlist, di mana hal yang ingin diunduh di masa depan bisa di-bookmark terlebih dahulu (dan baru dibeli setelah gift card di-redeem). Meskipun apk terbaru ini sudah mulai digulirkan ke sejumlah device, belum ada pengumuman resmi dari pihak Google soal metode gift card ini. Besar kemungkinan metode ini baru akan diterapkan di Amerika Serikat terlebih dahulu.
Implementasi metode pembelian dengan gift card akan mempermudah pengguna untuk membeli aplikasi di Play Store. Sebelumnya, metode pembayaran yang diterima adalah Google Wallet yang terkoneksi dengan akun kartu kredit. Dengan semakin menjamurnya penggunaan smartphone Android, terutama dengan harga di bawah $200, alternatif metode pembayaran yang lebih bisa merangkul semua kalangan tentu saja dibutuhkan.
Selama ini pengguna Android dikenal dengan label "suka gratisan" dan tidak suka membeli aplikasi, jika dibandingkan dengan pengguna iTunes - App Store. Ini membuat pengembang cenderung enggan menjual aplikasi berbayarnya di Play Store dan lebih memilih menjualnya di iOS App Store. Cerita permainan MadFinger yang memilih menggratiskan aplikasinya di Play Store bisa menjadi bukti.
Saya sempat mengusulkan adanya solusi operator billing untuk memudahkan skema pembayaran Google Play Store di negara berkembang seperti Indonesia. Semoga saja implementasi penggunaan gift card untuk membeli aplikasi bakal mengubah stigma ini dan bisa diterapkan secara global.
Sign up for our
newsletter