GoPay Dipilih Pengguna Jadi Aplikasi Terbaik Tahun Ini di Google Play
Penghargaan ini mendorong komitmen GoPay untuk terus menjadi solusi finansial yang mudah diakses oleh seluruh lapisan masyarakat.
GoPay meraih dua penghargaan bergengsi dalam ajang Google Play Best of 2023 Award. Dalam periode voting selama dua minggu, pada 1-14 November 2023, pengguna Google Play menetapkan GoPay sebagai "Aplikasi Terbaik" dan "Aplikasi Harian Terbaik”
Hans Patuwo, Presiden Fintech Unit GoTo mengatakan, "Kami berterima kasih atas pilihan pengguna sehingga dalam GoPay berhasil meraih Play Best of 2023 Award untuk kategori Aplikasi Terbaik dan Aplikasi Harian Terbaik di Google Play Best of 2023 Award."
Hans mengungkapkan aplikasi GoPay dibuat dengan memperhatikan pada apa yang betul-betul dibutuhkan pengguna, termasuk memastikan aplikasi itu simpel, mudah digunakan dan berukuran kecil supaya semua orang bisa mudah mengunduhnya. "Kami sangat senang bahwa kurang dari empat bulan, pengguna sudah mengandalkan aplikasi GoPay untuk kebutuhan finansial sehari-hari," ujar Hans.
“Kami berterima kasih kepada jutaan pengguna yang telah mengunduh dan memberikan kepercayaan kepada aplikasi GoPay untuk segala kebutuhan finansial. Pada 2024, kami akan memperkenalkan lebih banyak lagi fitur di aplikasi GoPay, sejalan dengan misi kami membantu semua orang untuk memperbaiki neraca keuangan mereka melalui layanan finansial yang simpel, aman dan bertanggung jawab," lanjutnya.
Tak hanya sekadar alat pembayaran, GoPay juga mengintegrasikan fungsi transfer, menabung, dan bahkan meminjam di satu aplikasi. Hal ini menjadi langkah inovatif GoPay untuk merangkul lebih banyak konsumen di luar ekosistem Gojek dan Tokopedia.
Adapun fokus utama GoPay adalah memberikan kemudahan finansial, seperti transfer gratis ke berbagai bank, pembayaran paket pulsa, hingga tagihan, semua dapat dilakukan dengan lebih terjangkau.
Hingga saat ini, aplikasi GoPay telah diunduh jutaan kali. Menariknya, sekitar 50% dari pengguna yang bertransaksi melalui GoPay adalah pengguna baru atau yang kembali aktif. Sekitar satu per empat di antaranya juga bertransaksi di platform Gojek atau Tokopedia.
GoPay tidak hanya berfokus pada pembayaran belanja online. Pengguna dapat membayar tagihan PLN, PDAM, BPJS, serta layanan publik seperti PBB, PKB, pajak daerah, dan Pegadaian. Selain itu, GoPay mempermudah pembayaran voucher gim, langganan aplikasi hiburan di Google Play, hingga layanan premium seperti YouTube, Netflix dan Spotify.
Bagi yang belum menjajal GoPay, Anda dapat mengunduh aplikasinya di sini.
Sign up for our
newsletter