1. Startup

Indobooks dan Telkomsel Tawarkan Skema Pengunduhan Majalah Sepuasnya dengan Biaya Tetap

Indobooks dan Telkomsel menghadirkan model bisnis baru dalam berlangganan majalah secara online. Dengan konsep carrier billing (atau biasa dikenal dengan istilah potong pulsa), pelanggan Telkomsel bisa mengunduh berbagai majalah sepuasnya melalui aplikasi Indobooks dengan biaya tetap. Skema pembayaran yang diterapkan adalah Rp 2000 per hari, Rp 5000 per minggu, atau Rp 15.000 per bulan (harga belum termasuk pajak) untuk semua majalah non premium. Indobooks saat ini tersedia hanya untuk platform Android.

Kerja sama dengan Telkomsel ini merupakan lanjutan skema carrier billing yang telah diterapkan oleh Indobooks sejak pertengahan tahun 2013. Co-founder Indobooks Hiro Whardana dalam pernyataan persnya menyebutkan, "Pembayaran melalui pulsa adalah hal yang sangat strategis untuk konten digital di Indonesia, melengkapi moda pembayaran lain di Indobooks seperti voucher, kartu kredit, dan PayPal, menjadikan Indobooks menjadi satu-satunya layanan majalah digital dengan metode pembayaran terlengkap di Indonesia."

Lebih lanjut, Hiro menambahkan, "Layanan berlangganan ini merupakan suatu inovasi yang pertama di Indonesia, dibuat untuk memberikan kemudahan bagi para pelanggan Indobooks, sekaligus wujud komitmen kami untuk selalu memberikan yang terbaik untuk masyarakat digital di Indonesia."

Hal yang menarik adalah setelah masa berlangganan berakhir dan konsumen memutuskan untuk tidak melanjutkan skema pembayarannya, semua majalah yang sudah diunduh tetap bisa dinikmati. Bakal ada peringatan yang ditampilkan saat masa berlangganan hampir habis dan pelanggan harus mengkonfirmasi terlebih dahulu jika ingin melanjutkannya. Dengan sistem seperti ini, Hiro mengungkapkan seharusnya konsumen merasa aman tanpa perlu cemas bahwa pulsanya bakal "disedot" oleh aplikasi Indobooks.

Untuk berlangganan, konsumen tinggal memilih menu berlangganan untuk periode yang diinginkan (harian, mingguan, bulanan) dan akan dikonfirmasi melalui SMS. Untuk berhenti berlangganan, pelanggan Telkomsel harus mengirimkan SMS UNREG ke nomor 9111. Sebelum memastikan skema berlangganan, pastikan versi Indobooks yang digunakan adalah yang terbaru, yaitu versi 3.3.

Satu hal yang harus dipahami oleh konsumen adalah skema pembayaran dengan biaya tetap ini tidak berlaku untuk majalah-majalah yang memiliki tanda premium. Setiap majalah premium harus dibeli secara normal menurut ketentuan.

Persaingan layanan berlangganan majalah online memang cukup ketat, dengan tiga layanan lokal mendominasi pasar, yaitu SCOOP, Wayang Force, dan Indobooks. Khusus untuk platform iOS, ada sejumlah majalah lokal yang tersedia melalui native Newsstand buatan Apple. Menggunakan layanan online seperti ini memudahkan pengguna smartphone dan tablet untuk memperoleh majalah tanpa perlu susah payah mendatangi kios ataupun toko buku, dan kadang bisa memperolehnya dengan harga lebih murah ketimbang versi cetak.

[Ilustrasi foto: Shutterstock]

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again