1. Startup

Lima Cara Tepat Melakukan Pengurangan Pegawai Startup

Mulai dari melakukan komunikasi secara transparan hingga memberikan waktu khusus kepada pegawai yang terkena PHK

Dalam sebuah dinamika startup pengurangan pegawai demi mendukung jalannya oprasional perusahaan merupakan keadaan yang sulit untuk dihindari. Apa yang terjadi di Berrybenka dan Sale Stock beberapa waktu yang lalu merupakan bukti bahwa untuk menekan pengeluaran, pengurangan pegawai harus dilakukan.

Agar proses tersebut berjalan dengan lancar, ada beberapa cara yang baiknya diterapkan oleh manajemen atau Founder startup untuk membina relasi yang baik sebelum dan pasca proses pemberhentian dilakukan. Artikel berikut ini akan mencoba memaparkan 5 hal yang wajib diterapkan saat startup memutuskan untuk melakukan pengurangan pegawai.

Pertemuan khusus

Ketika perusahaan telah memutuskan siapa saja pegawai yang akan diberhentikan, coba atur waktu khusus dengan mereka untuk kemudian menjadi saat yang paling sesuai untuk menyampaikan berita tersebut. Berikan waktu khusus kepada pegawai ketika keputusan pemberhentian dilakukan, agar pegawai tersebut bisa menentukan apa yang harus dilakukan usai pemutusan hubungan kerja (PHK) dilakukan.

Komunikasikan secara terbuka

Informasikan alasan yang jelas mengapa pada akhirnya perusahaan memutuskan untuk mengeluarkan keputusan pemutusan hubungan kerja. Dengan demikian pegawai bisa mengerti alasan di balik keputusan tersebut. Hindari pemutusan hubungan kerja sepihak tanpa adanya pengertian dan informasi yang jelas dari perusahaan.

Beri kesempatan perpisahan

Ketika perusahaan mengeluarkan keputusan pemutusan hubungan kerja, biasanya pegawai tersebut diminta untuk segera meninggalkan kantor tanpa melakukan perpisahan dengan rekan kerja lainnya. Idealnya berikan waktu singkat kepada pegawai tersebut untuk bersiap dan melakukan perpisahan dengan rekan kerja di kantor.

Proses transisi

Jika pegawai yang diberhentikan memiliki tanggung jawab dan pekerjaan yang cukup besar, berikan waktu cukup untuk melakukan proses pencarian tenaga kerja baru dan jalani proses transisi selancar mungkin. Mulai dari serah jabatan hingga perkenalan dengan tim baru hingga atasan yang nantinya akan menjadi tanggung jawab baru dri pegawai selanjutnya.

Ciptakan suasana yang kondusif

Pada umumnya ketika proses pemutusan hubungan kerja kepada beberapa pegawai terjadi, akan mengganggu jalannya produktivitas kerja di kantor, terutama kepada pegawai yang masih bekerja. Mulai dari rasa kurang nyaman hingga lack of confident terhadap keamanan pekerjaan mereka saat ini, akan mempengaruhi jalannya proses bekerja. Untuk itu upayakan untuk menciptakan suasana yang kondusif selama proses pengurangan beberapa pegawai berlangsung.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again