'Makan Tahu' Menggunakan Refleks Jari dalam Game Tahoe Po
Dengan tipe permainan endless, maka highscore menjadi tujuan utama dari permainan ini
Tempa Labs merilis game baru mereka berjudul Tahoe Po. Game yang satu ini memang kental dengan muatan lokal dan dikembangkan khusus untuk mengikuti event Kediri Gamefest 2016 alias tahun lalu. Tempa Labs sendiri bukanlah nama baru di industri game lokal karena telah mengembangkan berbagai game.
Dalam game berjudul Tahoe Po, pemain akan diminta untuk mengandalkan reflek jari tangan agar bisa memakan tahu. Mungkin game ini terinspirasi oleh kesuksesan game Tahu Bulat yang fenomenal sehingga mencoba mengangkat tema tahu di dalam game-nya. Tentunya walaupun tema Tahoe Po tentang tahu, gameplay dari game ini sangatlah berbeda dengan Tahu Bulat.
Untuk memainkan Tahoe Po, Anda hanya perlu memastikan kedua karakter yang ada di layar bisa memakan tahu dan mencegah agar mereka tidak memakan cabai.
Dengan menekan sisi layar kiri atau kanan, Anda bisa membuka mulut karakter yang berada di sisi layar yang sama dengan sisi layar yang ditekan. Dari atas, akan jatuh makanan yang harus dimakan. Jika yang datang ke mulut karakter adalah tahu, makan Anda harus menekan sisi layar karakter tersebut. Sebaliknya, jika yang terjatuh adalah cabai, maka Anda harus melepas tangan dari layar agar cabai tersebut tidak termakan. Ketika Anda memakan cabai, maka permainan akan berakhir.
Tentunya, objektif dari permainan ini adalah mengumpulkan tahu sebanyak-banyaknya. Dengan tipe permainan endless, maka highscore sudah pasti menjadi tujuan utama dari permainan ini.
Untuk mendukung objektif itu, Tahoe Po menyediakan fitur leaderboard dan sharing ke sosial media untuk memamerkan nilai tertinggi yang didapatkan. Tidak hanya itu, terdapat juga konten yang bisa dibeli dengan jumlah tahu yang telah Anda makan, seperti tipe tahu yang berbeda ataupun karakter yang berbeda. Sayangnya virtual item tersebut hanya bersifat kosmetik.
Menurut saya, Tahoe Po masih bisa ditingkatkan lagi dari sisi gameplay. Jika sudah dimainkan beberapa kali, akan terasa bahwa game ini cukup monoton tanpa adanya elemen kejutan atau elemen progresif yang terasa di dalam permainan.
Dengan visual yang sudah cukup baik, game ini masih memerlukan update dari sisi gameplay agar bisa membuat Tahoe Po menjadi game yang adiktif.
Jika Anda ingin mencoba memainkannya, game ini sudah bisa diunduh di Google Play.
Sign up for our
newsletter