Mengenal Kreasi2Shop, Layanan E-Commerce Khusus Produk Rumah Tangga
Sementara ini masih berbentuk situs, belum merambah ke aplikasi smartphone
Pasar e-commerce Tanah Air kini semakin ramai dengan bergabungnya PT Kreasi Dua Indonesia meluncurkan Kreasi2Shop yang resmi beroperasi sejak 8 Agustus 2016. Sebuah website khusus menyediakan berbagai produk spesialis elektronik dan non elektronik rumah tangga hingga peralatan bayi dari berbagai merek baik lokal maupun internasional.
Rae Narendra Putra, Direktur Kreasi2Shop, menjelaskan visi Kreasi2Shop didirikan adalah ingin memudahkan konsumen mendapatkan barang elektronik, rumah tangga, dan produk bayi yang terbaik. Kekuatan utama Kreasi2Shop adalah tersedianya garansi resmi yang diberikan langsung oleh brand kepada konsumen. Umumnya kategori produk tersebut sangat mudah diragui sisi orisinalitasnya.
Saat ini sudah ada sembilan brand resmi yang sudah bekerja sama dengan Kreasi2Shop dan memberikan garansi resminya, di antaranya Turbo, Phillips, Aprica, Graco, Corelle, Corningware, Pyrex, Visiones, dan Snapware.
"Garansi resmi akan membuat konsumen merasa lebih terjamin karena produk mereka ditangani langsung oleh profesionalis dari brand tersebut. Kami akan menambah beragam brand lokal dan internasional yang berkualitas tinggi dan harga yang kompetitif agar konsumen semakin mudah mendapatkan produk yang diinginkan," ujar Rae.
Keunikan lainnya yang dimiliki Kreasi2Shop adalah fitur yang memudahkan konsumen mempercepat decision making untuk memilih dan membeli. Fitur tersebut akan menampilkan produk sejenis dengan tipe berbeda dan spesifikasi agar konsumen lebih mudah menentukan pilihan.
Selain itu, lanjutnya, Kreasi2Shop menyediakan after sales service. Bidang ini hadir untuk memperhatikan kekhawatiran konsumen, sekaligus mengusung pelayanan fast response and engaging demi memberikan kepuasan dan kepercayaan dari mereka. "Dampak dari kepercayaan yang diberikan konsumen menghasilkan perkembangan yang pesat dari sisi traffic and sales setelah kami melakukannya saat soft launching."
Siap lakukan kolaborasi bisnis
Dalam rencana jangka panjang, Kreasi2Shop menargetkan tahun depan pihaknya dapat merealisasikan kerja sama dengan perusahaan logistik, membangun logistik internal, dan payment gateway untuk mengakomodir seluruh kebutuhan konsumen. Kemudian juga ingin menyediakan pick up store yang akan dibangun secara bertahap dengan toko offline di seluruh Indonesia dan membuat skema pembayaran secara Cash on Delivery (COD).
Secara jangka pendek, Rae menerangkan pihaknya ingin mengenalkan layanan e-commerce Kreasi2Shop kepada seluruh masyarakat Indonesia, memberikan kepuasan berbelanja online, dan menghilangkan keraguan konsumen akan pengetahuan mereka terhadap kategori produk home appliances dan bayi.
"Tujuan akhirnya ingin menjadikan Kreasi2Shop sebagai [layanan] e-commerce terkemuka dengan spesialisasi di home appliances dan bayi," pungkas Rae.
Sign up for our
newsletter