Dark
Light

Meski Ditunda, Samsung Tetap Tunjukan Perangkat Berbasis Tizen di MWC 2014?

by
1 min read
January 27, 2014

Berita sebelumnya menyebutkan bahwa Samsung akan menunda untuk merilis smartphone berbasis Tizen mereka. Namun pada acara Mobile World Congress 2014 Samsung tetap akan memperlihatkan perangkat berbasis Tizen.

Perkenalan ini dipastikan dengan disebarnya undangan pada para awak media serta undangan terpilih pada tanggal 23 Februari, satu hari sebelum ajang MWC 2014.

Seperti yang dituliskan GSMarena, dalam acara khusus untuk undangan kali ini selain Samsung akan ada pula representatif dari SK Telecom, KT dan LG U+.

 

Info menarik: Aplikasi Browser dari Baidu Diminati di Indonesia

 

Meski tidak ada informasi perangkat apa yang akan di perkenalkan di acara ini oleh Samsung tetapi perkembangan ini membuat kita bertanya-tanya. Samsung pertama kali mengumumkan bahwa mereka akan memperlihatkan perangkat berbasis Tizen di MWC namun pada perkembangannya perwakilan Samsung lainnya menyatakan bahwa perangkat Tizen akan ditunda.

Nah, undangan resmi telah dikirimkan, apakah Samsung hanya akan memperlihatkan update terbaru atas perkembangan perangkat mereka yang menggunakan OS Tizen atau memang akan memperkenalkan perangkat utuh (mungkin versi komersil) Tizen?

Menarik untuk diikuti.

Gambar header: Blog Tizen Indonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Mengintip Lebih Dalam Sistem Operasi BlackBerry Terbaru, 10.2.1

Next Story

Dorong Minat Konsumen, Layanan Reservasi Restoran Qraved Berikan Bonus Poin

Latest from Blog

Don't Miss

Samsung Beberkan Pentingnya Data di Balik Kesuksesan Galaxy AI

Samsung Beberkan Pentingnya Data di Balik Kesuksesan Galaxy AI

Galaxy AI berbahasa Indonesia dikembangkan dengan modal data yang berkualitas

Galaxy AI Tersedia di Samsung Galaxy S23 FE

Fitur-fitur “assistant” teranyar kini bisa dinikmati pengguna flagship lama termasuk