1. Startup

MNC Play Media Hadirkan Fitur Video On Demand (VOD)

Termasuk mendukung produsen konten lokal, seperti Hijup, Masak.tv, Kumata Studio, dan Hicca Studio

Setelah melengkapi layanan dengan kehadiran aplikasi streaming, MNC Play Media kali ini mengumumkan kehadiran fitur Video On Demand (VOD) di layanannya. Fitur baru ini memberikan keleluasaan bagi pelanggan dalam mengakses video favorit tanpa harus dibatasi oleh waktu dan dapat diakses secara gratis oleh seluruh pelanggan MNC Play. Pihak MNC Play Media juga bekerja sama dengan beberapa penyedia konten lokal dalam negeri, seperti Masak.tv, HijUp, Kumata Studio, dan Hicca Studios.

Layanan VOD dari MNC Play Media memanfaatkan penggunaan teknologi berbasis IPTV di mana teknologi tersebut menghantarkan video ke pesawat televisi. Kehadiran fitur VOD ini melengkapi kehadiran fitur timeshift, TVOD, dan OTT Multiscreen yang telah hadir sebelumnya. Kehadiran layanan VOD sendiri diharapkan dapat memberikan nilai tambah (added value) dan dapat menjadi diferensiasi layanan MNC Play di antara operator layanan serupa lainnya.

Direktur Komersial MNC Play Media Ade Tjendra menjelaskan, "Layanan VOD memungkinkan pelanggan seperti memiliki koleksi tayangan favorit seakan memiliki bioskop pribadi di rumah pelanggan yang dapat dikontrol, dipilih, dan ditonton sendiri sesuka hati. Bahkan dapat ditonton di mana pun dan kapan pun melalui fitur OTT – Multiscreen."

Saat ini, konten-konten yang dihadirkan oleh layanan VOD MNC Play setidaknya mencakup enam kategori yaitu kategori Anak atau Animasi, Fashion, Food, Music, Education & Religi, serta berbagai film pendek yang biasanya diperlombakan dalam festival film indie. Dalam menghadirkan konten tersebut, pihak MNC Play Media bekerja sama dengan penyedia konten internasional dan nasional.

Untuk konten dari dalam negeri, MNC Play Media telah bekerja sama dengan Masak.tv dengan video tutorial masaknya, HijUp yang memiliki konten fashion untuk para pemakai hijab (hijabers), Kumata Studio dengan video animasi untuk edukasi anak, dan juga Hicca Studios yang memproduksi film animasi anak yang memiliki karakter bernama Uwa and Friends.

GM Marketing MNC Play Aditya Haikal mengatakan, "Melalui kerja sama dengan penyedia konten dalam negeri, merupakan bentuk nyata MNC Play dalam mendukung perkembangan seni serta kreativitas pengembang konten nasional sehingga akan memperkaya konten-konten yang edukatif dan berkualitas untuk dapat ditonton oleh masyarakat Indonesia."

Meski terhitung pemain baru, tetapi MNC Play Media bisa dikatakan berhasil mencuri perhatian pasar terutama dengan bekal layanan FTTH yang menyuguhkan kecepatan hingga 200 Mbps. Berdasarkan laporan Ookla Net bulan Januari silam, layanan MNC Play Media berhasil merengkuh predikat menjadi ISP paling cepat di Indonesia. Tahun ini, mereka akan fokus untuk perluasan wilayah di tujuh kota besar di Indonesia.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again