25 October 2012

by wiku

Nikmati Tampilan Baru Kaskus

Semua pengguna Kaskus kini telah bisa menikmati tampilan baru dari situs forum terbesar di Indonesia ini. Sejak Minggu subuh kemarin, pengguna Kaskus sudah bisa mengakses tampilan baru atau New Kaskus yang telah dipersiapkan sejak awal tahun 2012.

Awal tahun 2012 Kaskus memperkenalkan dan menggunakan tampilan baru pada para pengguna namun sempat dihentikan, lalu menguji tampilan baru kembali dengan menghadirkan versi beta yang dibutuhkan undangan untuk mengaksesnya. Akhirnya, Minggu kemarin tampilan baru ini menjadi tampilan utama dari Kaskus.

Kaskus kini bisa diakses dari alamat Kaskus.com atau Kaskus.co.id. Dalam pengumumannya di thread Kaskus, diberitahukan bahwa thread yang akan dipindahkan adalah thread yang aktif, yaitu thread post terakhirnya dipublikasikan setelah tanggal 1 September 2012 tepat pukul 00.00 WIB.

Pengguna yang masih ingin menikmati tampilan lama Kaskus bisa mengaksesnya di old.kaskus.co.id tetapi hanya bisa membaca saja tidak bisa menikati berbagai layanan seperti posting, dll.

New Kaskus ini juga dijelaskan bahwa sekarang dikembangkan oleh pengembang internal Kaskus, sehingga penambahan fitur serta pengembangan untuk Kaskus ke depannya bisa dikembangkan dengan lebih mudah.

Tampilan untuk halaman awal New Kaskus ini memiliki perbedaan bagi yang mengakses secara umum dan yang mengakses dengan melakukan login. Tampilan halaman awal bagi yang tidak melakukan login akan mengarahkan penguna pada dua bagian, forum dan FJB atau Forum Jual Beli. Sedangkan yang telah login akan disuguhi oleh tampilan akun profil yang dibagian tengah ada live posting dari thread terbaru dari teman atau penjual favorit. Ketika mengakses forum setelah login, akan ditampilkan kategori forum serta hot thread.

Beberapa bagian yang cukup menonjol di New Kaskus ini antara lain adalah tampilan kategori untuk FJB yang kini ditampilkan secara menyeluruh termasuk sub kategorinya, tampilan dalam ketika kita masuk ke thread tertentu, misalnya FJB juga mendapatkan perubahan meski secara mendasar masih sama. Untuk lebih lengkap sepertinya akan lebih seru jika pembaca langsung menuju Kaskus.com atau Kaskus.co.idย untuk mencoba dan menjelajah New Kaskus.

Untuk informasi atau pengumuman perubahan ke New Kaskus dari pihak Kaskus, Anda bisa membacanya di sini.

Bagi Anda yang sudah mencoba tampilan baru Kaskus ini, bagaimana pendapat Anda, lebih menyenangkan atau Anda lebih memilih tampilan lama?

Sumber: DailySocial.