1. Startup

Pemain Baru Layanan Lokasi: PersonaFlag

Sekitar dua minggu yang lalu, akun-akun Twitter beberapa penggiat web dan digital, termasuk DailySocial, disapa oleh sosok bernama PersonaFlag. Teman baru ini memperkenalkan diri sebagai layanan jejaring sosial berbasis lokasi dan mengajak kita untuk mencoba layanannya.

"Lagi di mana? Flag it, share it to your friends" menjadi tagline mereka di websitenya. Cara mainnya mungkin terdengar familiar, yaitu saat kita berada di suatu tempat, kita bisa nge-"flag" tempat itu dan memberikan komentar atau status. Tiap flag nantinya mendapat point, yang bisa bertambah dan berkurang sesuai dengan interaktivitas kita.

Setelah mendaftar (dan tidak ada email konfirmasi nih), ternyata untuk "bermain" dengan mereka diperlukan untuk menginstall aplikasi mobile, yang saat ini baru tersedia untuk handset berbasis Java. Berhubung ngga punya handset yang mendukung aplikasi Java, dan PersonaFlag juga tidak menyediakan screenshotnya, maka kali ini kita main-main di websitenya dulu aja deh.

Sayangnya pada saat kita berkunjung ke websitenya belum terlihat keriuhan layaknya layanan jejaring sosial, seperti timeline publik atau tempat-tempat yang sedang ramai di-flag. Bukannya sosialisasi, gue malah jadi berasa kesepian nih. Pengennya sih kalau di situs seperti ini kita bisa menemukan teman baru, misalnya yang sering datang ke tempat yang sama, atau minimal ada fitur untuk mencari teman lama yang ada di layanan lain.

Database tempatnya pun tampak belum lengkap, dari kategori-kategori yang ditawarkan baru beberapa nama tempat yang bisa ditemukan. Sepertinya tempat-tempatnya masih terbatas seputar wilayah para pengembang layanan ini, yaitu Yogyakarta. Dan gue juga ngga nemuin cara untuk menambahkan atau mengusulkan tempat baru nih. Kemudian ada juga fitur yang (tampaknya) menarik seperti MyTrip, tapi ini pun pas diklik cuma memberitahu bahwa "Maaf informasi trip anda belum ada" tanpa ada instruksi lebih lanjut.

Para pengembang PersonaFlag sendiri mengangkat sistem flag mereka sebagai nilai unik layanan ini. Flag di sini menjadi reward point tiap kita melakukan aktivitas, kurang lebih seperti Karma di Plurk. Sistem rewarding ini memang bisa jadi cara yang efektif untuk meningkatkan loyalitas pengguna, kalau dikelola dengan benar.

Mungkin gue  harus coba aplikasi mobilenya dulu untuk merasakan pengalaman penuhnya, tapi dari hasil berkunjung di web mereka, PersonaFlag masih terasa sebagai layanan "me too!" yang tampak masih coba-coba. Sepertinya ajakan mereka lewat Twitter beberapa minggu yang lalu lebih bertujuan untuk menambah basis pengguna untuk masa percobaan, tapi jangan lupa lho, kesan pertama itu penting. Kalau di awal perjumpaan penggunanya nggak menemukan sesuatu yang menarik, susah untuk membuat mereka nantinya kembali.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again