1. Startup

Qubicle Ingin Akomodir Komunitas untuk Produksi Konten Digital Bermutu

Setelah sebelumnya diluncurkan dalam versi microsite, saat ini portal Qubicle sudah dapat diakses secara penuh

Setelah sebelumnya meluncurkan microsite untuk menghimpun pengguna dengan menghadirkan tantangan beserta kesempatan meraih hadiah, portal muda-mudi Qubicle kini telah hadir dalam versi penuhnya. Sesuai yang telah disampaikan sebelumnya, website konten besutan Codigo Cyberlin Metadata ini hadir untuk mengakomodir konten digital berbasis komunitas.

Quibicle diistilahkan sebagai social content network karena di dalamnya menggabungkan antara pendekatan media sosial dan juga content creation platform. Pengguna di sini dapat berkolaborasi mengkreasikan konten digital (berupa artikel atau konten multimedia) disesuaikan dengan minat atau hobi, sembari berinteraksi dengan orang lain yang memiliki minat yang sama.

Dalam beberapa kesempatan Quibicle juga menghadirkan para selebritis untuk berkontribusi dalam membuat karya, dan pengguna lain pun dapat berkolaborasi dalam proses pembuatannya. Seperti disampaikan oleh Marketing and Communications Specialist Qubicle Avi Kurwet, Qubicle begitu selektif terhadap konten yang dihimpun. Visi Qubicle ingin menghimpun dan menayangkan konten berkualitas. Oleh karenanya proses moderasi juga diterapkan dalam menyajikan konten.

"Qubicle telah bekerja sama dengan berbagai content creator dan komunitas untuk menyediakan konten-konten yang bermutu di dalam Qubicle. Saat ini juga telah terdapat berbagai Qube atau kanal dengan bermacam hobi dan ketertarikan seperti fashion, dance, party, film, art, comedy. Kami ingin menjadi panggung unjuk diri komunitas-komunitas yang sering kali dilihat sebelah mata. Saat ini kami telah meluncurkan versi penuh Qubicle untuk mulai dinikmati pengguna," ujar Head of Qubicle Ega Praditya.

Di versi terkini dari Qubicle, pengguna yang telah melakukan pendaftaran akan disajikan pada pilihan minat. Pengguna dapat memilih opsi yang disediakan untuk menyesuaikan konten yang akan ditampilkan pada halaman beranda.

"Dengan mengusung motto 'empower one, inspire many', Qubicle juga akan menyediakan berbagai fasilitas offline seperti galeri untuk pameran, ruang kerja bersama bagi komunitas untuk berkarya, tempat rekaman suara untuk membuat album atau single, dan rekaman video," pungkas Ega.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again