1. Startup

Temukan Inspirasi Ide Hackathon Melalui Roadshow Hack@ON

Bank OCBC NISP bersama DailySocial.id menggelar roadshow Hack@ON di 4 kota besar Indonesia.

Salah satu kompetisi yang diburu oleh programmer adalahhackathon, kompetisi ini menjadi sebuah kolaborasi bagi para para pemrogram komputer untuk mengembangkan perangkat lunak melalui ide-ide yang sudah dirajut bersama untuk menciptakan sebuah inovasi baru yang bermanfaat.

Untuk memberikan ruang bagi programmer menyalurkan idenya melalui kompetisi pengembangan perangkat lunak, Bank OCBC NISP bersama DailySocial.id membuka perhelatan hackathon yaitu Hack@ON. Melalui program ini kamu diajak untuk memberikan ide orisinal dan terbaik untuk memecahkan masalah keuangan Indonesia terutama inovasi banking baru yang #GakPerluRibet.

Sebagai dukungan untuk memberikan inspirasi terhadap ide atau karya inovator yang ingin mengikuti program Hack@ON, OCBC NISP dan DailySocial.id akan menggelar roadshow di 4 kota besar di Indonesia.

Dengan adanya roadshow ini, bertujuan untuk mengajak kamu dan para talenta teknologi untuk bersama-sama menghadirkan inovasi teknologi keuangan di Indonesia dengan semangat ‘Open Banking’ dan tentunya #GakPakeRibet yang menjadi pesan utama dalam acara Hack@ON.

Gali Ide dan Inovasi Baru Melalui Roadshow Hack@ON

Roadshow Hack@ON Bandung

Roadshow Hack@ON akan segera digelar di Jakarta, Bandung, Yogyakarta, dan Surabaya. Sesuai dengan rencana, roadshow perdana Hack@ON telah berlangsung di Kota Bandung pada tanggal 25 Juli 2022 lalu.

Melalui perhelatan roadshow perdana, banyak peserta yang sangat antusias dalam acara ini tentunya hal tersebut juga didasari dengan sejumlah agenda yang disiapkan panitia pada roadshow Hack@ON perdana di Kota Bandung.

Salah satu agenda yang paling banyak memikat antusiasme peserta adalah panel diskusi yang diisi oleh Komang Arthayasa (IT Division Head OCBC NISP), Suwandi Soh (CEO Mekari), dan Juga Gabriel Frans (Co-Founder dan CEO Credibook) yang membahas topik perihal fitur personalisasi banking yang esensial bagi generasi Z.

Melalui diskusi yang asyik dengan tema yang fresh, diskusi ini menjadi salah satu acara yang cukup diminati oleh peserta khususnya anak muda Bandung yang datang. Mereka aktif bertanya sekaligus mencoba memberikan sepercik ide terkait inovasi banking baru yang lebih sederhana. Tak jarang juga dari banyak peserta mencatat berbagai poin penting yang disampaikan oleh keynotes untuk dijadikan sebuah ide dan inovasi baru yang akan mereka aplikasikan pada kompetisi Hack@ON. Sehingga, roadshow ini bukan hanya menjadi diskusi sederhana saja, tetapi sebagai bentuk galian ide untuk kompetisi Hack@ON.

Roadshow Hack@ON Bandung

Setelah sukses menggelar roadshow perdananya, kini roadshow Hack@ON akan bergilir ke 3 kota besar lainnya dan akan membawa topik yang berbeda dan layak dinanti peserta. Perjalanan roadshow di tiga kota selanjutnya bisa Anda cek dan daftar di laman berikut ini.

Saat ini pendaftaran dan pengumpulan ide untuk kompetisi Hack@ON sudah dibuka sampai dengan 4 September 2022, program ini boleh diikuti oleh siapa saja dengan salah satu syarat warga negara Indonesia yang berusia 15 tahun ke atas. Kamu bisa membentuk tim dengan berjumlah 3 orang agar bisa berkontribusi untuk mempermudah para pengguna dalam menciptakan akses ke bank yang lebih inovatif. Let’s Bank Differently!

Langsung daftarkan diri kamu dan tim sekarang juga di sini dan rebut hadiah ratusan juta yang telah menanti!

Jangan lupa untuk terus ikuti perkembangan seputar roadshow Hack@ON melalui media sosial DailySocial.id dan OCBC NISP agar tidak ketinggalan!

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again