17 January 2017

by Bambang Winarso

Samsung Luncurkan Smartphone Murah, Galaxy J2 Ace di India

Samsung Galaxy J2 Ace mendapatkan sejumlah peningkatan dari seri sebelumnya

Setelah memajang Galaxy J1 4G di situs resminya minggu lalu, Samsung kembali melepas ponsel Android murah, Galaxy J2 Ace yang akan memulai debutnya di India dengan banderol dikisaran $124.

Galaxy J2 Ace menambah panjang jajaran ponsel kelas entry level milik Samsung. Dibalut polesan warna hitam, perak dan emas, Galaxy J2 Ace menyerupai apa yang dimiliki oleh Galaxy J2 (2016) namun dengan sejumlah perbedaan di beberapa bagian. Diracik untuk pasar berkembang, smartphone menghadirkan sejumlah fitur penghemat data, Ultra Data Saving (UDS) yang membantu memangkas penggunaan data hingga 50%, di samping modus S Bike yang diperuntukkan bagi pengguna sepeda.

Spesifikasi Galaxy J2 Ace meliputi layar 5 inci dengan resolusi qHD, prosesor quad-core 1.4GHz, RAM 1,5GB yang disertai Turbo Speed Technology yang mengoptimalkan kinerja RAM, memori 8GB dan dukungan slot microSD hingga 256GB. Di sektor juru potret, Samsung membenamkan sensor 8MP di belakang dan 5MP di depan, di mana keduanya mempunyai aperture f/2.2 dan juga LED flash.

Pilihan konektivitas juga jadi perhatian, terbukti meski murah smartphone sudah punya dukungan 4G untuk memberikan kecepatan saat berselancar di internet, kemudian dukungan USB, Bluetooth 4.2, WiFi, GPS yang disempurnakan oleh topangan baterai sebesar 2.600mAh.

India akan jadi pendaratan perdana, tapi mengingat rekam jejak generasi sebelumnya juga tertinggal di negara-negara berkembang lain seperti Indonesia, Thailand dan Vietnam, tak tertutup kemungkinan di kemudian hari Galaxy J2 Ace juga mendarat di sana.

Sumber GSMArena dan FonArena.

Koreksi: Ada perbaikan di judul dan isi artikel tanpa mengubah maksud tujuan awal artikel.