1. Startup

Rayakan Hari Olahraga Nasional, Telunjuk Hadirkan "Sporty September"

Mungkin bisa dibilang sebagian besar masyarakat Indonesia tak banyak yang tahu bahwa di setiap tanggal 9 September, Indonesia memperingati hari peringatan yang disebut dengan Hari Olahraga Nasional. Untuk mengingatkan masyarakat Indonesia dalam pentingnya ber-olahraga, Telunjuk – sebuah situs pembanding harga, menghadirkan tema “Sporty September” yang diadakan untuk merayakan Hari Olahraga Nasional. Apa saja yang ditawarkan Telunjuk dalam tema program spesialnya kali ini?

Sesuai dengan temanya yang mengusung “Sporty September”, tentu Telunjuk dalam hal ini menghadirkan kategori khusus yang terkait dengan produk-produk berbagai aktifitas olahraga seperti misalnya, olahraga sepakbola, futsal, renang, tenis, badminton, dan lain sebagainya yang kesemuanya terangkum di dalam satu kategori.  Dijelaskan dalam press release-nya yang kami terima, sebagai situs pembanding harga, Telunjuk telah berhasil meng-aggregate atau mengumpulkan seluruh informasi produk-produk olahraga yang tersedia di berbagai toko online yang tentu populer di tengah-tengah masyarakat, sebut saja Lazada, Zalora, Bhinneka, Planet Sports, dan lain-lainnya.

Masih dalam rilisan resminya tersebut, Hanindia Narendrata Rahiesa selaku Cc-founder & CMO Telunjuk mengatakan program “Sporty September” ini merupakan suatu bentuk inisiatif dari Telunjuk untuk mengingatkan kembali pentingnya berolahraga bagi masyarakat luas. “Melalui Sporty September ini, kami ingin mengingatkan kembali kepada masyarakat tentang pentingnya olahraga. Apalagi, bulan Agustus yang lalu mungkin banyak dari kita yang mengkonsumsi makanan secara berlebihan sewaktu lebaran dan kemudian lupa untuk berolahraga,” ujar Narendrata.

Dirinya juga menambahkan, seiring dengan momen Hari Olahraga Nasional, Telunjuk seraya ingin menunjukkan kepada seluruh masyarakat bahwasanya di pasar Indonesia kini sudah tersedia perlengkapan olahraga yang sudah dapat diperoleh secara online. “Hari Olahraga Nasional pada tanggal 9 September 2013 nanti merupakan momen yang tepat untuk kembali berolahraga dan mencoba tampil sporty untuk memasyarakatkan olahraga di Indonesia. Telunjuk ingin menunjukkan bahwa saat ini sudah sangat banyak toko-toko online yang berjualan perlengkapan olahraga dan user bisa dengan mudah mencarinya di Telunjuk.com”, tambahnya.

Bagi pengguna yang penasaran dengan program “Sporty September”, saat ini pengguna sudah dapat meninjau langsung programnya tersebut di laman depan Telunjuk yang menghadirkan tema terkait. Dengan mengusung tagline “saatnya kembali berolahraga dan tampil sporty”, pengguna diarahkan langsung untuk menuju search bar dimana pengguna dapat mencari berbagai perlengkapan olahraga  dari toko-toko online yang terpercaya di Indonesia. Selain itu, di dalam program ini kategori “Olahraga” ditempatkan di urutan terdepan dari sekian kategori lainnya dan ditambahkan pula rekomendasi produk-produk olahraga pilihan di bawahnya.

Program terbaru dari Telunjuk ini bisa dibilang merupakan program khusus yang baru diluncurkan Telunjuk memperoleh investasi dari VC asal Jepang, Venture Republic. Modal perjanjian investasi yang diperoleh oleh Telunjuk tersebut tentu digunakannya sebagai modal untuk meningkatkan pelayanan Telunjuk untuk menjadi salah satu pilihan referensi belanja online untuk konsumen Indonesia, salah satunya adalah tentu program “Sporty September”-nya ini.

 

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again