1. Startup

Tiket.com Akhirnya Go Live

Setelah tertunda dari peluncuran awal yang seharusnya dijadwalkan tanggal 18 November lalu, akhirnya Tiket.com benar-benar go live malam ini (30 November). Sebelumnya Tiket.com sudah soft launching dengan memberikan promo undian perjalanan ke Bali dan tiket menonton bioskop dengan tujuan sebagai buzz dan meningkatkan animo pengguna online di Indonesia tentang pemain baru di ranah reservasi online ini.

Tampilannya sangat menarik dengan nuansa biru sebagai warna dominan. Saya mendapatkan kenyamanan untuk menavigasi situs ini, baik dari sisi UI maupun UX. Tiket.com sudah menyiapkan situsnya dalam dua bahasa, bahasa Inggris dan bahasa Indonesia. Selain itu, mereka juga menyiapkan dua jenis mata uang, dollar Amerika Serikat dan Rupiah -- meskipun saya belum tahu apakah mereka juga menerima pembayaran dalam Dollar. Sementara ini Tiket.com baru melayani pembelian dua hal, reservasi hotel secara online dan pembelian tiket bioskop bekerja sama dengan blitzmegaplex.

Ke depannya, Tiket.com bakal membuka layanan untuk pemesanan tiket pesawat dan event (misalnya konser musik, teater, atau kegiatan olahraga). Ini merupakan langkah menarik karena biasanya memang ada dua jenis kategori situs reservasi online, kategori pertama adalah yang berhubungan dengan pemesanan hotel dan kursi pesawat, sementara kategori kedua menyasar pasar konser dan event lainnya. Tiket.com berusaha untuk menyatukan kedua kategori besar tersebut ke dalam satu payung.

Untuk kategori hotel, Tiket.com sementara ini baru menyediakan layanan reservasi kamar untuk hotel-hotel di sejumlah kota besar di Indonesia saja. Jumlah yang tersedia memang masih minim dan itu wajar. Sebagai perbandingan, Rajakamar -- sebagai salah satu yang terbesar di segmen ini -- sudah memiliki data informasi di 135 kota (dan 1800 hotel) di seluruh Indonesia. Untuk menjaring lebih banyak partner, Tiket.com mengajak pengelola hotel untuk bergabung dengan skema yang dimilikinya dengan mengisi form yang tersedia di laman ini.

Sementara itu, fasilitas pembelian tiket menonton bioskop di jaringan blitzmegaplex merupakan hal yang baru. Ini merupakan pertama kalinya layanan pihak ketiga menjadi "reseller" untuk menjual tiket bioskop. Selama ini baik jaringan 21 maupun blitzmegaplex secara eksklusif mengelolanya sendiri. Sayangnya, sementara ini saya masih belum sukses untuk mencoba membeli tiket melalui layanan ini karena selalu diinformasikan bahwa film-film yang ingin saya tonton belum tersedia fasilitas pembeliannya.

Untuk pembayaran, Anda tidak perlu khawatir. Tiket.com menyediakan berbagai metode pembayaran, dari transfer bank, ATM (termasuk ATM Bersama), Internet banking (Bank Mandiri dan BCA), serta kartu kredit. Pemilik blitzcard juga bisa menggunakan kartu yang dimilikinya untuk membayar pembelian tiket melalui situs ini. Untuk keamanan transaksi, segala proses di situs ini dienkripsi dan mendapatkan sertifikasi dari thawte.

Yang pasti ada satu hal yang harus kita tagih dari "janji" Tiket.com. Tiket.com menjanjikan untuk memberikan harga yang paling rendah dibanding semua kompetitornya. Jika ada layanan serupa memberikan harga yang lebih murah untuk suatu tempat, maka Tiket.com akan memastikan untuk menyamakan harganya di kisaran yang paling murah tersebut. Saya tunggu laporannya jika Anda berhasil mendapatkan harga yang lebih murah setelah melaporkan situasi seperti ini.

Setelah versi web-nya, Tiket.com akan juga tersedia melalui mobile. Pengembang Tiket.com sudah menyiapkan aplikasi native untuk sejumlah platform populer. Ini tentu saja penting mengingat komunitas yang disasar oleh Tiket.com banyak mengakses informasi melalui smartphone-nya. Kemungkinan besar Tiket.com akan tersedia untuk BlackBerry, Android, dan iOS, serta tidak menutup juga versi Symbian/MeeGo Nokia-nya.

Seperti yang sudah saya ulas sebelumnya, pasar reservasi online di Indonesia sedang menggeliat. Pertumbuhannya cukup tinggi seiring dengan semakin kuatnya golongan kelas menengah yang memiliki keinginan dan kemampuan untuk bepergian. Selamat kami ucapkan kepada Tiket.com untuk peluncurannya dan semoga sukses menembus persaingan ketat di segmen ini.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again