Bantu Wujudkan Transformasi Digital, LinkAja Bekerja Sama Dengan Pemkab Banyuwangi

Bantu Wujudkan Transformasi Digital, LinkAja Bekerja Sama Dengan Pemkab Banyuwangi

Banyuwangi sebagai salah satu dari 10 besar
kabupaten dengan indeks pariwisata tertinggi, beberapa waktu lalu dinobatkan
menjadi satu kabupaten terbaik dalam bidang inovasi. Kabupaten yang menjadi salah
satu pilot project pengembangan transaksi nontunai di lingkungan pemda ini terus
berupaya mengembangangkan potensinya, terutama di bidang elektronifikasi transaksi
di lingkungan pemerintah. Menyadari potensi ini, LinkAja sebagai uang elektronik
nasional yang telah memiliki pelanggan terdaftar sebanyak 32 juta di seluruh Indonesia
menandatangani nota kesepahaman bersama Pemkab Banyuwangi, yang diadakan
bertepatan dengan penutupan acara International Tour De Banyuwangi Ijen 2019.

Beberapa potensi kerja sama strategis dalam usaha peningkatan pelayanan dan juga
pemanfaatan uang elektronik di lingkungan Pemkab Banyuwangi dengan LinkAja,
meliputi sosialisasi dan juga penerapan pembayaran nontunai di berbagai acara atau
kegiatan yang diselenggarakan oleh Pemkab Banyuwangi, sosialisasi dan edukasi serta
penerapan pembayaran pendapatan daerah yang meliputi pembayaran pajak dan
retribusi daerah, serta upaya mendorong kegiatan penggunaan uang elektronik di
lingkungan Pemkab Banyuwangi.

Haryati Lawidjaja, Direktur Operasi LinkAja mengatakan, “Kehadiran LinkAja dalam
bentuk digitalisasi transaksi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Banyuwangi
merupakan upaya kami untuk turut meningkatkan akses, transparansi, dan
kemudahan transaksi di Banyuwangi. Kami harap kerja sama strategis ini dapat
menjadi awal komitmen LinkAja dalam melakukan digitalisasi di daerah, dan ke
depannya LinkAja akan terus berkomitmen untuk melakukan pengembangan
digitalisasi di berbagai daerah lain di Indonesia.”

Acara yang bertepatan dengan penutupan ajang balap sepeda International Tour De
Banyuwangi Ijen 2019 ini diadakan di Kantor Bupati Banyuwangi, Jawa Timur. Prosesi
penandatanganan nota kesepahaman ini akan dihadiri dan dilakukan oleh Bupati
Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas dan Direktur Operasi LinkAja, Haryati Lawidjaja.
Pada acara tersebut, hadir experience booth LinkAja sehingga para pengunjung yang
hadir dapat mencoba pengalaman dalam bertransaksi nontunai, seperti top up saldo
LinkAja, yang dapat digunakan untuk berbelanja di berbagai booth yang ada di area
selama berlangsungnya acara.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again