Bukalapak Gandeng GO-SEND Permudah Novembermu
Bukalapak Gandeng GO-SEND Permudah Novembermu
Lebih cepat pakai GO-SEND dan dapatkan potongan harga setiap hari di bulan November
Jakarta, 1 November 2016 ‘ Sebagai bentuk komitmen Bukalapak untuk para pengguna demi memberikan kemudahan, kali ini Bukalapak bekerja sama dengan GO-SEND memberikan promo untuk mempercepat pengiriman barang dengan potongan harga setiap hari sebesar Rp5.000,-. Dengan kata lain, pengguna hanya cukup membayar Rp10.000,- sebagai ongkos kirim sepanjang bulan November 2016. Untuk mendapatkan promo ini, gunakan kode voucher: BUKALAPAKGOSEND.
Promo ini berlaku di 15 area di seluruh Indonesia mulai dari Jabodetabek, Denpasar, Bandung, Surabaya, Makassar, Palembang, Medan, Balikpapan, Yogyakarta, Semarang, Manado, Solo, Samarinda, Malang, Batam setiap hari.
Sebagai pasar online terbesar di Indonesia, Bukalapak telah berhasil menarik lebih dari 9 juta pengguna, dengan lebih dari 70 juta produk, maka diharapkan dengan adanya promo ini dapat semakin memudahkan para pengguna Bukalapak, ujar Bayu Syerli Vice President of Marketing Bukalapak.
Bayu menambahkan jaman internet sekarang ini bikin segalanya makin cepat. Untuk semakin mempercepat dan mempermudah para pelanggan mendapatkan barang impiannya di bulan November, kami bekerja sama dengan GO-SEND untuk mempercepat barang pesanan sampai di rumah.
Chief Marketing Officer GO-JEK Indonesia, Piotr Jakubowski mengatakan, Dengan jumlah pelapak dan pengguna Bukalapak yang cukup besar, di tambah dengan jumlah mitra driver kami yang telah tersebar di 15 kota di Indonesia, kami ingin berkontribusi bagi para pelanggan setia Bukalapak dan GO-SEND agar dapat mengoptimalkan layanan-layanan kami demi kemudahan setiap harinya.
Cara mengikuti promo ini sangat mudah cukup pilih metode pengiriman GO-SEND untuk transaksi di Bukalapak dan pastikan setiap pelanggan sudah memiliki akun dan terverifikasi di Bukalapak. Jangan lupa untuk melakukan konfirmasi nomor ponsel di akun Bukalapak agar dapat digunakan untuk berkomunikasi dengan pengemudi Gojek saat melakukan penjemputan barang.
Yuk sama-sama bikin November makin mudah bareng Bukalapak dan GO-SEND, tutup Bayu Syerli.
Informasi lebih lanjut terkait dengan fasilitas GO-SEND dapat diakses di: bit.ly/GOSENDxBUKALAPAK10k
Tentang Bukalapak
Bukalapak merupakan pasar online terbesar di Indonesia. Bukalapak adalah sarana jual beli online dari konsumen ke konsumen (C2C) untuk transaksi satuan maupun dalam jumlah banyak melalui aplikasi mobile dan website. Saat ini Bukalapak memiliki anggota komunitas yang tersebar di lebih dari 30 kota di seluruh Indonesia.
Di 2016 ini, Bukalapak menerima Tanda Kehormatan Satyalancana Wira Karya, yang diserahkan langsung oleh Presiden Joko Widodo sebagai bentuk penghargaan Negara atas jasa dan darma bakti kepada bangsa dan Negara sehingga bisa dijadikan teladan bagi orang lain. Saat ini Bukalapak memiliki lebih dari satu juta Pelapak dan anggota komunitas yang tersebar di seluruh Indonesia. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: http://bukalapak.com/
Tentang GO-JEK
GO-JEK adalah on-demand mobile platform dan aplikasi terdepan yang menyediakan berbagai layanan lengkap mulai dari transportasi, pengiriman barang, pembayaran, layanan antar makanan, dan berbagai layanan on-demand lainnnya, dengan menghubungkan pengguna dengan lebih dari 250.000 mitra driver ojek dan mobil, lebih dari 35.000 penjual makanan, serta lebih dari 3.000 penyedia layanan lainnya.
Operasional GO-JEK berdasarkan pada tiga nilai utama: speed (kecepatan), innovation (inovasi), dan social impact (dampak sosial). Perusahaan kini telah beroperasi di 15 kota, termasuk Jakarta, Bandung, Surabaya, Bali, Makassar, Medan, Palembang, Semarang, Yogyakarta, Balikpapan, Malang, Solo, Manado, Samarinda dan Batam.
Aplikasi GO-JEK ini tersedia untuk iOS dan Android dan dapat diunduh melalui www.GO-JEK.com/app.
Aplikasi GO-JEK tersedia untuk iOS dan Android, dan dapat di-download di www.go-jek.com/app.
Keterangan lebih lanjut harap menghubungi:
Evi Andarini | Public Relations Manager Bukalapak |evi.andarini@bukalapak.com
Raisa Oktovera | Ogilvy Public Relations | raisa.oktovera@ogilvy.com
Manda Nadira|Public Relations Manager GO-SEND| manda.nadira@go-jek.com