1. Lifestyle

Megaxus Olimpiade 2013 Telah Dimulai

Dunia cyber sport Indonesia tampak terbagi dalam dua lini. Turnamen-turnamen papan atas yang serius diisi oleh nama-nama seperti Garena, World Cyber Games, id Prime Games dengan game-game seperti Counter-Strike: Global Offensive, League of Legends hingga Dota 2. Di lini yang lebih casual, Megaxus-lah yang memimpin pasar. Seperti tahun lalu, mereka kini memulai festival Megaxus Olimpiade 2013, dan mengangkat tema 'Cyber Sport and Lifestyle Entertainment.'

Sebelum diluncurkan hari ini, babak penyisihan telah lebih dulu dilakukan dengan metode road show dan online. Megaxus mengklaim bahwa terdapat peningkatan jumlah peserta yang signifikan, turnamen kali ini diikuti oleh 3.868 peserta, 193 orang lebih banyak dibandingkan Megaxus Olimpiade 2012.

Megaxus Olimpiade 2013 dimulai dengan road show yang diadakan di 27 kota di Indonesia dari bulan April hingga bulan Juli lalu. Babak penyisihan on-the-spot dimulai hari ini, Megaxus memperkirakan terdapat sekitar 1.000 gamer yang akan turut serta. Penyisihan on-the-spot ini bertempat di Atrium Laguna Mall Central Park, Jakarta Barat. Acara puncak sendiri diadakan hari Minggu besok tanggal 29 September 2013.

Dalam turnamen ini Megaxus melombakan lima dari enam game yang mereka publish di Indonesia: AyoDance, Grand Chase, Counter-Strike Online, SD Gundam Online dan AyoOke. Megaxus telah menyiapkan total hadiah hingga Rp 267 juta untuk para pemenang. Eva Muliawati, Managing Director PT Megaxus Infotech, memberikan pernyataan singkat tentang acara terbesar Megaxus yang diadakan tiap tahun ini, "Megaxus Olimpiade 2013 adalah turnamen kelima yang kami adakan tiap tahun, dan tiap tahunnya semakin diminati para gamer. Hal ini dibuktikan bukan hanya dari bertambahnya jumlah peserta, tapi juga bisa dilihat dari perkembangan industri online game yang pesat dan bertambahnya jumlah pegguna internet, warnet dan game center."

Selain itu, Megaxus tampak ingin mewadahi komuntas gamer wanita dengan mengadakan turnamen Counter-Strike Online khusus perempuan serta Cosplay Competition. Kompetisi ini akan menyaring empat tim perempuan terbaik dan memberikan kesempatan bagi mereka untuk mewakili Indonesia mengikuti final nasional serta mendapatkan tiket kejuaraan internasional Counter-Strike Online World Championship di Shanghai, Cina, tanggal 15 sampai 17 November 2013 mendatang.

Selain meresmikan kompetisi ini, Megaxus juga mengenalkan program baru mereka, WarnetKu. Warnetku merupakan sebuah layanan eksklusif warnet dan game center di Indonesia untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan para pemain. Megaxus juga bekerjasama dengan BCA Klikpay, Mandiri Clickpay dan XL Tunai sebagai platform yang memudahkan untuk membeli pulsa.

Program Layanan WarnetKu ditujukan untuk game center dan warnet yang telah berpartisipasi di dalamnya, memberikan mereka bonus spesial dan item-item in-game spesial pada tiap game milik Megaxus yang disajikan di dalam game center tersebut. Para pemilik game center dapat mempromosikan tempat mereka di laman Promotion Page via WarnetKu.

Satu hal yang saya perhatikan adalah Megaxus tampak ingin berdiri sendiri di industri game nusantara. Berbeda dengan mayoritas industri yang mulai bergerak perlahan ke game-game yang lebih high-end, Megaxus fokus untuk mengembangkan enam title andalannya. Dalam kesempatan berbeda saya pernah berbincang-bincang dengan Eva dan timnya. Dalam obrolan ini Megaxus mengaku bahwa mereka mencoba mem-publish game-game yang lebih berspesifikasi rendah agar lebih mudah diakses khalayak yang lebih luas, casual dan lebih muda.

Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa kunjungi laman resmi Megaxus Olimpiade.