3 Catatan Penting dalam Membangun Layanan "Quick Commerce"
Belajar dari Co-founder dan CEO Astro Vincent Tjendra di sesi #SelasaStartup
Dalam dua tahun terakhir, Indonesia mengalami pertumbuhan ritel online yang cukup signifikan. Memang kontribusinya masih sangat kecil, sekitar 10% terhadap total penjualan ritel nasional, namun pertumbuhan ini terbilang signifikan jika dibandingkan beberapa tahun lalu yang kontribusinya hanya 2%-4%.
Pertumbuhan ini turut didorong meningkatnya permintaan belanja on-demand di masa pandemi Covid-19. Masyarakat mulai memanfaatkan platform digital untuk berbelanja produk, terutama untuk kebutuhan sehari-hari atau (grocery).
Seiring dengan pertumbuhan permintaan, ekspektasi masyarakat terhadap pengiriman produk juga ikut meningkat. Para pelaku startup mulai mengembangkan inovasi untuk mengakomodasi kebutuhan belanja online secara cepat atau disebut sebagai quick commerce.
Pada sesi #SelasaStartup kali ini, Co-Founder dan CEO Astro Vincent Tjendra berbagi pandangan dan pengalamannya dalam membangun bisnis quick commerce di Indonesia. Berikut rangkuman selengkapnya.
Unsur kecepatan
Bicara quick commerce, pada dasarnya istilah ini punya konsep serupa dengan e-commerce. Bedanya, pengiriman barang di quick commerce dilakukan secara instan, setidaknya dalam kurun waktu satu jam.
Mengacu laporan RedSeer, quick commerce didefinisikan sebgai pengiriman barang habis pakai dalam rentang waktu 45 menit dengan biaya pengiriman normal. Faktor penggerak utama quick commerce di antaranya adalah peningkatan permintaan pengiriman produk kebutuhan sehari-hari, perilaku belanja impulsif atau tidak terencana, termasuk perubahan perilaku konsumen akibat Covid-19.
Dalam mengembangkan Astro, Vincent menekankan unsur kecepatan dengan melakukan pengiriman hanya dalam 15 menit. Berbeda dengan pengiriman instan atau same day delivery yang memakan waktu lebih dari satu jam.
Menurutnya, penentuan waktu pengiriman 15 menit ini sesuai dengan riset yang telah dilakukan untuk mengakomodasi kebutuhan on-demand masyarakat yang betul-betul membutuhkan produknya saat itu juga, misalnya bahan masakan.
Namun, komitmen untuk memenuhi pengiriman dalam 15 menit saja dinilai cukup sulit dikarenakan Jakarta dan sekitarnya rentan macet. Ia menilai salah satu kunci untuk mengatasi hal ini adalah membangun titik (hub) penyimpanan produk sehingga memungkinkan pengirimannya ke lokasi terdekat pengguna.
"Di Jakarta saja rasanya tidak mungkin mengirimkan barang dalam 10-15 menit. Tetapi, dari transaksi yang dilakukan konsumen, 15 menit menjadi waktu yang cukup pas untuk mencapai radius tertentu. Kami juga melihat, meski konsep ini terbilang baru, konsumen mengapresiasi layanan [quick commerce] tuturnya.
Kurasi produk
Salah satu yang membuat e-commerce cukup banyak diminati dibandingkan toko ritel fisik adalah ketersediaan produk yang lebih beragam. Lalu, bagaimana platform quick commerce dapat mengurasi produk yang dapat dikirim secara cepat dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat?
Pada kasus Astro, pihaknya memilih fokus mengakomodasi kebutuhan sehari-hari, seperti produk segar, bahan pokok, makanan dan minuman, hingga bahan-bahan darurat. Menurutnya, kata kunci kurasi produk didasarkan pada barang yang betul-betul dibutuhkan saat itu juga.
"Dengan kurasi ini, platform dapat memastikan ketersediaan produk karena stok sudah pasti akurat, pelayanan jadi lebih efisien karena mengurangi waktu untuk menanyakan ketersediaan produk. Platform jadi bisa fokus pada pengiriman saja," ujar Vincent.
Meskipun demikian, pengecualian diberikan bagi produk segar. Menurutnya, ketersediaan stok tidak selalu equal dengan kualitas. Stok bisa jadi ada, tetapi belum tentu layak untuk dikirim. Mengingat produk segar selalu berkejaran dengan waktu konsumsi, penting untuk melakukan penyimpanan di kulkas dan pengecekan secara berkala di setiap hub. Ini yang menjadi salah satu tantangan dalam menjalani layanan quick commerce untuk produk segar.
Selain itu, Vincent juga menyoroti pentingnya penerapan harga produk yang tepat dalam menjalankan bisnis ini. Meski mengusung kecepatan, tak serta merta harga harus lebih murah atau mahal dibandingkan platform sejenis.
"Pricing yang kompetitif itu penting, tetapi yang utama adalah menerapkan harga yang wajar bagi pembeli," tambahnya.
Evaluasi pasar
More Coverage:
Lebih lanjut, Vincent menilai bahwa ruang pertumbuhan quick commerce masih sangat besar mengingat penetrasi e-grocery saja hanya 0,4% dari total penetrasi e-commerce di Indonesia. Menurutnya, ini juga menjadi momentum untuk mengevaluasi peluang-peluang baru.
"Astro memang menitikberatkan value kecepatan kepada konsumen. Namun, kita perlu melihat apakah kecepatan menjadi sesuatu yang penting bagi pasar di tier 2 dan 3? Bisa jadi pasar-pasar di luar tier 1 lebih mementingkan harga atau kualitas produk. Ini menjadi hal yang perlu dipikirkan untuk bisa reach lebih banyak konsumen," ujarnya.
Masih mengacu laporan RedSeer, saat ini quick commerce masih didominasi oleh konsumen di kota metropolitan. Segmen rumah tanggan berpenghasilan menengah ke atas di kota tier 1 ini diprediksi menjadi pendorong pertumbuhan, terutama segmen konsumen yang memilih kenyamanan dan belanja cepat pada produk habis pakai.
RedSeer memproyeksi penetrasi pasar quick commerce sebesar $0,3 miliar di 2021 dan akan tumbuh 10-15 kali lipat menjadi $5 miliar dalam lima tahun mendatang.