1. Startup

oDesk Sediakan Forum Untuk Pengguna Asal Indonesia

oDesk, layanan online marketplace untuk pemberi dan pencari kerja, beberapa hari yang lalu mengumumkan bahwa mereka kini menyediakan halaman komunitas baru yang menjadi fasilitas forum yang lebih spesifik untuk negara tertentu. Dalam pengumuman email yang saya terima, oDesk kini memberikan fasilitas bagi pencari kerja serta pemberi kerja asal Indonesia yang bergabung dengan oDesk untuk bergabung dan ikut aktif di oDesk Indonesia Forum.

Tujuan dari forum ini adalah untuk membuat tempat khusus bagi para pencari dan pemberi kerja asal Indonesia untuk membagikan pengalaman mereka, mengajukan berbagai pertanyaan dan berpartisipasi bagi perkembangan oDesk yang terus tumbuh di Indonesia.

Forum untuk pencari dan pemberi kerja asal Indonesia ini di moderasi oleh , Country Manager oDesk di Indonesia serta salah satu pemberi kerja yang cukup sukses di oDesk.

Selain Indonesia ada lima negara yang telah tersedia forum komunitas khusus untuk masing-masing negara, antara lain Armenia, Bangladesh, Pakistan dan Serbia. Situs marketplace untuk pekerja freelance memang tidak sedikit, namun cukup berperan bagi para pencari kerja lepas asal Indonesia, dan saya pikir juga berperan secara tidak langsung pada pertumbuhan startup di Indonesia, karena beberapa founder startup awalnya mengembangkan keahlian dan mendapatkan proyek dari situs seperti ini.

Anda yang tertarik atau telah bergabung dengan oDesk bisa menuju tautan ini untuk bergabung dengan forum komunitas oDesk Indonesia.