Seleksi Nasional Global Mobile Challenge 2016 Segera Dilaksanakan Minggu Ini
Menantang para pengembang aplikasi mobile lokal untuk berkompetisi di ajang internasional
Global Entrepreneurship Program Indonesia (GEPI) berkolaborasi dengan Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF) dan Dicoding dalam waktu dekat akan menyelenggarakan salah satu rangkaian Global Mobile Challenge 2016, sebuah kompetisi mobile apps bertaraf internasional yang akan ditargetkan untuk kalangan profesional dan mahasiswa di enam benua. Perkembangan Global Mobile Challenge (GMC) sudah dimulai sejak tahun 2013 di Timur Tengah. Sampai saat ini sudah terdapat lebih dari 60 negara dengan final regional di Eropa Timur Tengah, Eurasia, Afrika, Asia dan Amerika Latin.
Global Mobile Challenge memberikan kriteria utama untuk berkompetisi, yaitu membuat produk aplikasi atau game berbasis mobile. Selain itu, produk sudah harus dipublikasikan melalui mobile marketplace.
Rangkaian acara GMC 2016 dibagi menjadi tiga tahap, yakni tahap Country Semi Final, Asia-Pacific Regional Final dan Global Mobile Challenge Grand Final. Sesi Country Semi Final Indonesia akan diadakan di Jakarta pada tanggal 27 November 2016. Pada tahap Country Semi Final, akan dipilih dan diseleksi peserta yang mendaftarkan diri untuk melakukan pitching session di depan para juri dan kemudian akan dipilih tim terbaik yang akan mengikuti tahap selanjutnya yaitu Asia-Pacific Regional Final yang diadakan di Singapura.
Setelah bersaing untuk memenangkan Asia-Pacific Regional Final, peserta yang lolos akan mengikuti Global Mobile Challenge Grand Final di Barcelona, Spanyol. Untuk Country Semi Final Asia-Pacific, akan dipilih berbagai kontestan dari 10 negara dengan aplikasi terbaik.
Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, GMC ini akan mengumpulkan 55 negara untuk berpartisipasi dan lebih dari 1.500 aplikasi ditargetkan akan dilombakan di kompetisi ini.
GCM 2016 ini akan turut didukung oleh mitra internasional seperti GSMA, IE, 4YFN, Imtiaz dan The Applied Innovation Institute. Pagelaran GCM 2016 di Indonesia diselenggarakan sejalan dengan visi GEPI, yaitu meningkatkan kemajuan ekonomi Indonesia dan kesejahteraan sosial melalui kewirausahaan, juga sebagai sarana untuk membantu startup tahap awal untuk mencapai tahap berkembang, akan menjadi selangkah lebih dekat.
Para pengembang aplikasi di Indonesia yang ingin berpartisipasi dalam acara ini dapat mendaftarkan diri melalui tautan berikut: klik di sini.
-- Disclosure: DailySocial merupakan media partner pagelaran Global Mobile Challenge 2016.