Yahoo Luncurkan Beranda Sosial, Integrasikan Konten dengan Jejaring Sosial
Konsep Yahoo! Beranda Sosial sendiri cukup sederhana dimana anda menghubungkan platform berita Yahoo! dengan situs jejaring sosial anda dimana anda akan bisa melihat berita apa saja yang dibaca oleh rekan-rekan anda di jejaring sosial tersebut. Fitur ini membuat berita-berita di Yahoo! menjadi lebih relevan dan kontekstual berdasarkan hubungan social dengan teman-teman online anda.
Beranda Sosial adalah potret tentang hal-hal yang membuat teman-teman Anda tertarik. Dari petugas satpam berani yang menendang hantu suster ngesot — yang ternyata sama sekali bukan hantu, bukan suster, dan cuma berpura-pura ngesot — hingga krisis finansial Eropa yang bisa menyebabkan negara-negara berkembang dibanjiri barang impor. Fitur baru ini membuat Anda bisa menemukan berita-berita yang dibaca teman Anda, yang lebih lanjut bisa Anda diskusikan, atau terus bagikan. sumber
Fitur berita yang dikategorisasikan berdasarkan hubungan jejaring online seperti ini memang bukan barang baru, Facebook dan Google bahkan hampir 2 tahun mengaplikasikan fitur ini di platform mereka masing-masing. Namun dengan fokus ke konten yang makin besar, sudah merupakan keharusan bagi Yahoo! untuk memiliki fitur ini meskipun akan jauh lebih baik jika bisa ditambahkan dengan inovasi lainnya yang lebih disruptif.
Agaknya fitur ini adalah fitur terakhir yang diluncurkan oleh Country Manager Yahoo! Indonesia, Pontus Sonnerstedt yang memutuskan untuk mengundurkan diri dari Yahoo! Indonesia setelah 2 tahun jabatan.
Berikut video yang menjelaskan bagaimana Yahoo! Beranda Sosial bekerja.