BRI Ventures dan Fundnel Bentuk Dana Kelolaan Bernilai 727 Miliar Rupiah
Fundnel Group merupakan marketplace aset alternatif terbesar di Asia Tenggara
BRI Ventures (BVI) dan Fundnel Group (Fundnel) menandatangani kesepakatan untuk membentuk dana kelolaan baru, yakni Fundnel Secondaries Fund. Dana kelolaan ini akan mendukung akselerasi pertumbuhan startup di Asia Tenggara, terutama Indonesia.
Dalam keterangan resminya, BVI dan Fundnel menargetkan dapat mengumpulkan investasi sebesar $50 juta atau setara Rp727 miliar pada dana kelolaan ini. Adapun, penandatanganan MoU keduanya dilakukan pada Senin (09/5).
CEO BRI Ventures Nicko Widjaja mengungkap bahwa tren "exit" sangat sulit dilakukan akhir-akhir ini dikarenakan berbagai faktor makro. Maka itu, BRI Ventures sangat antusias untuk berinvestasi di startup tahap akhir dengan membantu menyediakan likuiditas di pasar. "Kolaborasi ini akan menjadi entry point yang menarik bagi pemodal asing yang ingin berinvestasi besar ke startup yang tengah berkembang di Indonesia," tuturnya.
Sementara itu, Co-Founder and CEO Fundnel Kelvin Lee mengatakan, kolaborasi ini dapat membuka akses ke jaringan investor global untuk berinvestasi ke startup yang memiliki pertumbuhan tinggi di Indonesia. Dengan rekam jejak BVI dan Fundnel, pihaknya meyakini dapat mendapatkan kesepakatan investasi yang kuat.
"Kami optimistis dapat mencapai potensi pertumbuhan yang diinginkan, sekaligus ini menandai komitmen kami untuk menyediakan akses dan likuiditas ke ekosistem startup di Indonesia," ujar Kevin.
Dalam laporan e-Conomy SEA oleh Google, Temasek, dan Bain & Company, nilai ekonomi digital di Indonesia diproyeksi tumbuh sebesar 18,9% dari $44 miliar di 2020 menjadi $124 miliar di 2025. Pertumbuhan ini turut dipicu oleh meningkatnya penetrasi internet, smartphone, dan infrastruktur telekomunikasi di area rural.
Adapun, Fund membidik portofolio dengan pertumbuhan tinggi melalui jalur investasi non-tradisional yang dinilai dapat mendukung pemegang saham, baik investor awal (early backer), founder, maupun karyawan.
Strategi ini juga dinilai dapat meningkatkan antusiasme para investor untuk mengembangkan startup. Sementara, investor existing dapat menginvestasikan kembali modalnya ke peluang bisnis baru.
Upaya perluas likuiditas
Sebagai informasi, Fundnel Group merupakan marketplace untuk aset alternatif terbesar di Asia Tenggara. Dalam tiga tahun terakhir, Fundnel telah mengelola lebih dari $12 miliar secondary deal (kondisi di mana investor membeli kepemilikan saham dari investor awal, founder, atau karyawan di sebuah perusahaan).
Dengan lisensi yang dimiliki Fundnel dan keterlibatannya terhadap ekosistem penggalangan dana di Asia Tenggara, mereka punya posisi kuat dalam membuka akses dan memberikan pengaruh harga yang lebih besar dalam mengakuisisi saham unicorn secara regional.
Sejalan dengan misinya, Fundnel tengah mengeksplorasi opsi tokenisasi untuk Fund di Hg Exchange (HGX) demi menyediakan likuiditas bagi investor. Opsi ini dapat memungkinkan investor baru untuk memanfaatkan likuiditas di HGX serta berinvestasi di perusahaan dengan pertumbuhan tinggi dengan ticket size minimal $10.000.
Melalui HGX, Fundnel Group juga dapat mendukung tokenisasi dan kepemilikan digital dari aset alternatif, seperti private security, dana kelolaan, dan asset-backed security (ABS) sebagai solusi end-to-end untuk memperdagangkannya dalam jumlah kecil dengan harga lebih murah sehingga dapat mengakomodasi kebutuhan likuiditas di pasar swasta.
Sign up for our
newsletter