Satu Dekade dan Terus Bertumbuh, Hijup Kokohkan Tiga Pilar Utama Bisnis
Baru luncurkan "Hijup Growth Fund", program pembiayaan untuk pelaku busana muslim lokal
Setelah menjalankan bisnis sejak tahun 2011 lalu, layanan fashion commerceHijup mengklaim terus mengalami pertumbuhan bisnis positif. Meskipun saat pandemi sempat mengalami beberapa kendala, namun perusahaan mampu bertahan dan tetap menghadirkan inovasi baru. Kepada DailySocial.id, Founder & CEO Hijup Diajeng Lestari mengungkapkan, saat ini Hijup telah mengembangkan tiga pilar utama.
"Jika sebelumnya hanya fokus kepada marketplace saja, saat ini Hijup telah memiliki revenue stream baru berupa social media agency dan Hijup Growth Fund."
Hingga saat ini Hijup mengklaim telah memiliki sekitar hampir 400 ribu pengguna yang terdaftar dengan total hampir 400 mitra. Sementara jumlah pengikut mereka di media sosial juga mengalami pertumbuhan yang positif hingga 1,2 juta. Target perusahaan selanjutnya adalah menjadi tujuan utama masyarakat Indonesia untuk end-to-end solution muslim modestmarketplace berbasis ekosistem.
"Kami percaya fokus kami untuk bertransformasi akan membuat Hijup memiliki positioning yang lebih kuat ya di benak masyarakat Indonesia, baik pada sisi produsen kreatif maupun pasar," kata Diajeng.
Hijup Growth Fund
Hijup juga telah meluncurkan Hijup Growth Fund. Ini merupakan program pembiayaan bisnis hingga maksimal sebesar Rp100 miliar, ditujukan kepada para pelaku usaha di industri fesyen muslim dan modest lokal. Diluncurkannya program ini oleh Hijup salah satu alasannya adalah kepercayaan dari board of shareholder Hijup yang terus memberi dukungan.
"Terutama dikarenakan beberapa inovasi yang terus kami hadirkan untuk terus mengembangkan modal bisnis. Hijup Growth Fund menjadi salah satu inovasi kebanggaan Hijup," kata Diajeng.
Selain modal yang bisa dikantongi untuk scale up bisnis, program ini juga memberikan pendampingan langsung dari Hijup dalam aspek bisnis, branding dan pemasaran. Nantinya Hijup juga menawarkan skema pelunasan melalui penjualan dan bagi hasil pinjaman hingga 0%. Skema pendanaannya nantinya akan disesuaikan dengan karakteristik dan kondisi brand masing-masing.
Untuk mengikuti program tersebut, sebelumnya harus menjadi tenant dan menjual produknya di situs Hijup. Brand tersebut kemudian akan melewati beberapa tahapan sebelum mendapatkan pendanaan. Misalnya mulai dari tahap pengajuan, verifikasi, persetujuan, pencairan, hingga tahap kesepakatan pengembalian dana.
Pertumbuhan industri fesyen muslim
Menurut laporan 2018 oleh Thomson Reuters dan DinarStandard, $270 miliar dihabiskan oleh konsumen muslim untuk busana sederhana pada tahun 2017. Laporan tersebut turut memproyeksikan 4,8 persen pertumbuhan year-on-year untuk sektor ini dan memperkirakan bahwa penjualan akan mencapai $402 miliar pada tahun 2024.
Brand fesyen telah mencatat tren yang berkembang ini, dan banyak dari mereka yang mulai menyasar ke industri ini untuk memenuhi permintaan yang makin bertambah jumlahnya.
More Coverage:
Menurut Islamic Fashion & Design Council, konsumsi mode sederhana hingga saat ini masih dipimpin oleh Turki dengan lebih dari $25 miliar per tahun, diikuti oleh Iran, Indonesia, Mesir, Arab Saudi, dan kemudian Pakistan.
Laporan tersebut juga mencatat makanan dan minuman merupakan sektor pendapatan terbesar untuk pasar halal. Menurut sebuah laporan dari DinarStandard, kalangan muslim telah menghabiskan sekitar $2,2 triliun untuk sektor gaya hidup halal dan Islami, 10% di antaranya terakreditasi untuk sektor mode sederhana.
Sign up for our
newsletter