24 January 2017

by Bambang Winarso

LINE Versi Terbaru Bisa Kirim Foto dan Video Sekaligus

LINE dapat mengirimkan hingga 50 foto dan 5 video secara bersamaan

Aplikasi pesan instan LINE kembali mendapatkan update terbaru yang cukup penting bagi pengguna. Tak ada fitur baru di pembaruan ini, tetapi pengembang di balik LINE telah melakukan beberapa perubahan penting menyangkut fitur yang sudah ada sebelumnya.

Peningkatan yang paling penting berkaitan dengan kemampuan aplikasi dalam membagikan foto dan video. Di versi sebelumnya, pengguna LINE hanya bisa mengirimkan foto dari koleksi foto di perangkatnya. Tapi di LINE versi 7.0.0, pengguna kini dapat mengirimkan keduanya, foto dan video ke pengguna lain.

Kemampuan baru ini membuat pengguna tak harus menempuh langkah yang lebih banyak untuk melakukannya seperti di versi sebelumnya. Menurut LINE, pengguna kini dapat mengirim hingga 50 foto dan 5 video sekaligus.

Selain memberikan kemampuan baru untuk berbagi foto dan video secara bersamaan, LINE juga membuat perubahan lain yang cukup menggembirakan. Sekarang, video profil bisa diputar di timeline. Di LINE 7.0.0, pengguna dapat memasang ikon profil video, bertujuan agar dapat dilihat dengan mudah di timeline.

Dalam beberapa bulan terakhir, LINE sudah melakukan beberapa pembaruan untuk aplikasinya. Teranyar, mereka menghadirkan portal LINE Jobs dan juga integrasi layanan Go-Jek dan juga Uber di penghujung tahun 2016.

Sumber berita LINEΒ dan gambar header Wikia.