Teknologi Intel RealSense Bisa Memicu Lahirnya Komik Interaktif Generasi Baru
Sejauh ini, definisi kita terhadap komik interaktif hanyalah sebatas komik yang dilengkapi animasi serta alunan musik, membuat komik tersebut terasa seakan-akan lebih 'hidup'. Namun apakah tidak mungkin bagi suatu komik interaktif untuk benar-benar 'hidup' dan berinteraksi dengan pembaca?
Menurut sebuah studio komik asal AS, Noble Transmission, jawabannya mungkin. Memanfaatkan teknologi kamera 3D RealSense yang dikembangkan oleh Intel, Noble Transmission ingin membuat angan-angan ini menjadi kenyataan.
Sekedar informasi, Intel RealSense merupakan teknologi yang memungkinkan kamera untuk menangkap objek secara tiga dimensi, lalu mengenali setiap gerakan kecil dari masing-masing objek tersebut. Di mata Noble Transmission, teknologi ini mampu mengubah cara kita mengonsumsi komik secara drastis.
Intel sendiri sangat tertarik untuk bekerja sama langsung dengan Noble Transmission. Keduanya pun siap mengintegrasikan teknologi RealSense ke dalam komik interaktif berseri karya Noble Transmission, yaitu Wild Blue Yonder, yang terlahir lewat Kickstarter di tahun 2012.
Info menarik: Intel RealSense dan Game Nevermind Bisa Menghidupkan Rasa Takut Anda
Bagaimana pengalaman baru mengonsumsi komik interaktif yang dimaksud? Salah satu contohnya adalah, komik ini bisa meminta Anda melakukan sesuatu selain hanya membolak-balik halaman. Jadi, saat ada seorang karakter dalam komik yang bermuka cemberut, maka Anda akan diminta untuk meniru dan memberikan ekspresi wajah yang sama. Kalau berhasil, Anda akan diberi imbalan konten ekstra.
Kamera 3D ini juga bisa memahami seberapa jauhkah pembaca dari layar komputernya. Saat Anda mendekat, gambar di dalam komik akan berganti secara otomatis. Jadi ketika Anda bersandar di kursi, yang Anda lihat hanyalah sketsa hitam-putih. Tapi saat Anda mendekat, maka sketsa tersebut akan tampak penuh warna. Alhasil, Anda bisa mendapatkan sedikit gambaran tentang proses pembuatan komik tersebut.
Tentu saja kedua contoh ini belum mencakup segala potensi yang bisa diberikan Intel RealSense ke dalam suatu komik interaktif. Rencananya, Noble Transmission akan merilis komik interaktif Wild Blue Yonder di RealSense App Store menjelang akhir tahun ini. Asalkan perangkat Anda dilengkapi kamera 3D Intel RealSense, Anda bisa menikmati komik interaktif generasi baru ini.
Sumber: VentureBeat dan Variety.
Sign up for our
newsletter