6 Tempat Investasi Emas Terbaik, Aman, dan Terpercaya
Berikut rekomendasi tempat investasi emas terpercaya yang sudah terdaftar di OJK dan BAPPEBTI.
Kamu tertarik investasi emas? Jangan lupa ikuti cara dan tips investasi emas yang aman. Selain itu, kamu juga harus menentukan tempat terbaik untuk investasi emas.
Kami telah merangkum tempat-tempat paling aman dan terpercaya untuk investasi emas, baik secara offline maupun online. Cek selengkapnya di bawah ini ya!
Antam
Perusahaan BUMN ini menjadi salah satu produsen emas terpercaya di Indonesia. Di bawah naungan PT Aneka Tambang (Antam), emas yang diproduksi terjamin kemurniannya yaitu 99,99% atau 24 karat. Emas Antam sendiri telah mendapat sertifikat London Bullion Market Association (LBMA) sehingga legalitasnya diakui secara internasional.
Kamu bisa membeli emas Antam dengan berbagai opsi, mulai datang langsung di gedung pusat atau membeli di unit bisnis dan cabang Antam. Bahkan, saat ini, kamu bisa melakukan investasi emas secara online melalui aplikasi Brankas LM.
Pegadaian
Tempat investasi emas terbaik selanjutnya adalah Pegadaian. Pegadaian sendiri diyakini sebagai pelopor layanan menabung emas atau membeli emas secara kredit.
Salah satu keuntungan membeli emas di Pegadaian adalah harga penjualan emas sebesar 97%, di mana sebagian besar pasar hanya berani membeli 95%, seperti yang dilakukan Antam. Selain itu, kamu juga dikenai Rp 0 untuk biaya penitipan emas dan biaya administrasi di tahun pertama.
Pegadaian sendiri telah mengeluarkan aplikasi digital untuk mendukung investasi emas secara online yaitu dengan Pegadaian Digital. Tenang, layanan investasi emas online dari Pegadaian Digital telah terdaftar secara resmi di Otoritas Jasa Kesehatan (OJK).
Indogold
Indogold merupakan pemain lama di sektor investasi sejak pertama kali berdiri tahun 1978. Indogold sendiri telah terdaftar di OJK dan mendapat sertifikasi ISO untuk menjamin keamanannya. Indogold juga menyediakan layanan investasi emas online mulai dari Rp 10.000 saja tanpa biaya administrasi.
Sama seperti Pegadaian, Indogold juga memasok emas dari pihak ketiga seperti Antam dan UBS. Indogold telah bekerja sama untuk memperluas layanannya dengan menggandeng beberapa pihak seperti Bukalapak, OVO, DANA, LinkAja, dan Gopay.
Pluang
Pluang merupakan produk dari PG Berjangka yang sudah terdaftar di Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI).
Pluang berbentuk aplikasi investasi emas online dengan minimal pembelian Rp 5.000 tanpa biaya tambahan apapun. Pluang sendiri telah melebarkan bisnisnya melalui kerja sama dengan berbagai marketplace seperti Tokopedia dan Go Investasi.
Bank Syariah
Kamu juga bisa investasi emas melalui berbagai bank syariah seperti Bank BCA Syariah, Bank BNI Syariah, Bank Syariah Mandiri, dan sejenisnya. Investasi emas di bank syariah juga dapat dilakukan dengan kredit ringan setiap bulannya.
Keberadaan bank syariah tentu menjadi keuntungan bagi kamu yang ragu terhadap hukum investasi. Menurut MUI, hukum investasi emas dalam Islam adalah mubah atau boleh, bahkan dianjurkan.
Marketplace
Kehadiran berbagai marketplace ini memudahkan investor untuk melakukan investasi emas secara online. Dengan sekali klik dan pembayar online, investor bisa membeli emas mulai dari Rp 5.000-Rp 10.000 saja. Layanan ini bisa kamu temukan di Tokopedia, Shopee, dan Bukalapak.
Selain itu, kamu juga bisa menemui layanan investasi emas online melalui dompet digital seperti DANA, OVO, dan sejenisnya. Untuk melakukan investasi emas secara online, kamu bisa mengikuti cara atau langkah-langkah di masing-masing platform.
Sampai di sini bahasan tentang tempat terbaik investasi emas, baik secara offline maupun online. Jangan lupa pula untuk mempelajari keuntungan dan tips memulai investasi emas yang aman. Sampai jumpa di artikel berikutnya!
Sumber gambar header: iStock Photo
Ikuti kuis dan challenge #NgabubureaDS di Instagram @dailysocial.id selama bulan Ramadan, yang akan bagi-bagi hadiah setiap minggunya berupa takjil, hampers hingga langganan konten premium DailySocial.id secara GRATIS. Simak info selengkapnya di sini dan pantau kuis mingguan kami di sini.
Sign up for our
newsletter