1. Entrepreneur

Mengenal Apa Itu Copywriting

mengenal apa itu copywriting, jenis-jenis, dan seberapa penting untuk digital marketing

Ketika kita belajar pemasaran digital atau digital marketing, copywriting akan selalu muncul dalam pembahasannya. Hal tersebut disebabkan karena penjualan secara digital kunci utama untuk memikat orang adalah dari tulisan, baik itu dari landing page, caption, ataupun artikel yang dibuat. Tulisan menjadi senjata utama untuk membidik audiens secara tepat dan cepat, dibandingkan penjualan yang masih dilakukan secara offline dan harus menjelaskan satu per satu kepada pelanggan.

Beberapa waktu ke belakang, konten pemasaran memang cenderung kepada video singkat. Namun, dalam video tersebut, tetap memerlukan copywriting agar pesan yang ingin kita sampaikan dapat diterima dengan baik oleh audiens melalui skrip. Jadi apa sih copywriting?

Pengertian Copywriting

sempat memiliki pemikiran bahwa copywriting adalah tulisan yang dicopy atau disalin saja, padahal artinya jauh sekali dari itu. Copywriting secara mudah adalah penulisan naskah iklan untuk membuat produk yang ditawarkan menarik dan berakhir dengan pembelian yang dilakukan oleh konsumen terhadap barang yang dijual.

Pada awal kemunculanya copywriting hanya digunakan dalam membuat artikel iklan, brosur, billboard, dan media pemasaran dalam bentuk tulisan lainnya. Namun, seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa copywriting sekarang diterapkan dalam naskah video ataupun podcast. Maka tidak heran jika copywriting dianggap sebagai suatu yang sangat penting dalam pemasaran.

Jenis-Jenis Copywriting

  • Direct response copywriting

Direct response copywriting adalah bentuk konten tulisan yang mengarahkan orang untuk mengklik halaman di sebuah website.

  • Marketing copywriting

Marketing copywriting adalah bentuk konten yang menyampaikan informasi terkait produk untuk mengedukasi konsumen atau dan/atau calon pembeli, sehingga mereka yakin untuk membeli barang tersebut dari fungsi dan manfaat produk.

  • Brand copywriting

Brand copywriting adalah jenis copywriting yang fokus untuk membangun citra dan identitas dari suatu brand, sehingga brand bisa dikenal oleh masyarakat.

  • SEO Copywriting

SEO Copywriting adalah tulisan dengan media website yang dibuat dengan banyak strategi untuk bisa tampil di halaman pertama mesin pencari. Copywriter ini mengincar orang-orang yang mencari sesuatu di mesin pencarian untuk mengetahui informasi mengenai produk sebelum membeli.

  • Technical Copywriting

Copywriting jenis ini adalah tulisan yang berfokus untuk memberikan pengetahuan yang mendalam kepada pembeli terkait cara kerja suatu produk atau layanan. Jenis copywriting ini biasanya ditemukan dalam buku panduan, atau cara penggunaan.

{$categories[0]['slug']}