1. Entrepreneur

Membuat Laporan Pajak Menggunakan Software Akuntansi Jurnal.id

Cara membuat laporan pajak penjualan dan pemotongan di Jurnal by Mekari.

Membuat laporan pajak adalah salah satu kegiatan dalam bagian keuangan. Kegiatan ini mungkin menjadi kegiatan yang rutin bagi beberapa bisnis, termasuk bisnis Anda. Untuk kemudahan membuatnya, Anda bisa menggunakan software atau aplikasi akuntansi seperti Jurnal.id.

Jurnal.id adalah salah satu software akuntansi online yang bisa Anda pilih untuk membantu Anda dalam menyelesaikan kegiatan-kegiatan bisnis Anda di bagian pembukuan, operasional, dan keuangan, termasuk laporan pajak.

Cara Membuat Laporan Pajak di Jurnal.id

Jurnal.id menyediakan dua pilihan laporan pajak yang bisa Anda buat, yakni laporan pajak penjualan dan laporan pajak pemotongan.

Laporan pajak penjualan adalah laporan pajak yang menampilkan perhitungan pajak yang ada di luar harga barang penjualan. Sedangkan, laporan pajak pemotongan adalah laporan yang menunjukkan pemotongan harga barang untuk pajak.

Berikut ini adalah cara untuk membuat masing-masing jenis laporan pajak.

Cara membuat laporan pajak penjualan:

  • Masuk ke dashboardJurnal.id.
  • Buka menu Laporan dan pilih tab Pajak.
  • Kemudian, klik Laporan Pajak Penjualan.
  • Atur tanggal dan klik Filter untuk melihat laporan pada periode waktu tertentu.

 

 

  • Jika ingin melakukan pemilihan laporan lebih rinci, klik Filter Lebih Lanjut. Lalu, isi informasi yang diinginkan dan klik Filter.

 

 

 

  • Setelah itu, laporan akan tampil sesuai dengan filter yang Anda buat.
  • Apabila Anda ingin mengunduh laporan pajak penjualan tersebut, klik tombol Expor di bagian kanan atas halaman laporan.

 

 

  • Pilih salah satu jenis file yang Anda inginkan. Terdapat tiga jenis pilihan file yang Anda bisa pilih, yaitu PDF, XLS, dan CSV.

Cara membuat laporan pajak pemotongan:

  • Masuk ke menu Laporan pada dashboardJurnal.id.
  • Buka tab Pajak dan pilih Laporan Pajak Pemotongan.

 

 

  • Lakukan filter periode waktu dengan mengaturnya di bagian tanggal atau filter lebih rinci dengan klik Filter Lebih Lanjut.

 

 

 

  • Setelah melakukan filter, laporan pajak pemotongan akan tampil dan bisa Anda unduh.
  • Klik tombol Expor untuk mengunduh laporan.

 

 

  • Kemudian, pilih salah satu jenis file laporan. Apakah Anda ingin mengunduh laporan dalam bentuk PDF, XLS, atau CSV.
  • Di bawah ini adalah contoh tampilan laporan yang diunduh dalam bentuk PDF.

 

 

Demikian masing-masing cara untuk membuat laporan pajak penjualan dan pemotongan menggunakan software akuntansi Jurnal.id. Selanjutnya Anda bisa mempraktikkan cara di atas untuk kebutuhan bisnis atau perusahaan Anda.

Apabila Anda ingin membuat laporan lainnya menggunakan Jurnal.id, Anda bisa melihat video di bawah ini yang menampilkan ringkasan fitur Laporan Jurnal.

Video Terkait Fitur Laporan oleh Jurnal by Mekari

https://www.youtube.com/watch?v=ZlZoo0wiy8k

{$categories[0]['slug']}