1. Lifestyle

Valve Kembali Sajikan Diskon Game Besar-Besaran dalam Steam Summer Sale

Bagi puluhan juta orang pengguna layanan Steam, pertengahan tahun adalah saat yang sangat dinanti. Kebanyakan dari mereka bukan hanya menunggu waktu senggang untuk menikmati game, di masa 'Liburan Musim Panas' ini biasanya Valve melakukan program diskon terbesar sepanjang sejarah distribusi digital yang dikenal dengan nama Steam Summer Sale.

Steam Summer Sale dimulai semenjak tanggal 19 Juni lalu dan akan berakhir 30 Juni nanti. Potongan harga permainan berlaku bagi ratusan game di Steam, baik independen, blockbuster, maupun Early Access; bahkan diterapkan untuk judul-judul permainan yang harganya sudah sangat murah - Borderlands 2, Castle Crashers, Mount & Blade Warband hingga Skyrim bisa Anda dapatkan seharga kurang dari US$ 5.

Potongan harga di Summer Sale berkisar dari 33 persen hingga 90 persen. Momen Steam Sale juga bisa Anda manfaatkan untuk berbelanja beberapa game yang lebih baru, dan saya menyarankan judul-judul seperti Metro Last Light: Complete Edition, Wasteland 2 (Early Access), Dark Souls II, Tomb Raider: Game of the Year Edition serta Skyrim: Legendary Edition.

 

Info menarik: Menguak Rahasia Game Populer (dan yang Tidak Populer) di Steam

 

Selain itu, Steam juga menawarkan bundel-bundel atau koleksi game, misalnya The Walking Dead: Season 2, The Wolf Among Us, bundel Borderlands, empat buah judul FarCry dalam satu paket, Bioshock Triple Pack, Tomb Raider Collection dan lain-lain. Program bundel sempurna bagi Anda yang berniat untuk mengejar satu seri game yang belum sempat Anda miliki dan mainkan.

Ada beberapa hal lagi yang sebaiknya Anda awasi dengan seksama. Yang pertama adalah Daily Deals. Penawaran ini hanya berlaku dalam satu hari, dan Valve menyediakan count-down hingga game-game tersebut diganti dengan judul selanjutnya. Terdapat delapan buah permainan dalam Daily Deals, dan diskon biasanya tidak kurang dari 66 persen, bahkan mencapai 75 persen.

Jika judul yang Anda inginkan ternyata telah terlewati, jangan khawatir, Anda tetap bisa mengakses Yesterday's Big Deals - walaupun mungkin jumlah diskon tidak sebesar hari kemarin. Untuk mengantisipasinya, Anda bisa mendaftarkan game-game favorit ke Wishlist dan Valve akan memberikan notifikasi jika judul tersebut mendapatkan promo potongan harga.

 

Info menarik: Valve SteamBoy Adalah Versi Handheld Steam Machines

 

Lalu yang kedua adalah Flash Sales. Sistemnya hampir sama seperti Daily Deals, namun waktu penawaran jauh lebih singkat, hanya delapan jam. Menariknya, empat judul game di bawah kategori ini bisa jadi disajikan dengan diskon hingga 90 persen. Saat artikel ini ditulis, Orion Dino Horde hanya dijual seharga US$ 1,5.

Dan yang terakhir adalah Community's Choice. Di sini Anda akan diminta melakukan voting untuk satu dari empat permainan. Game dengan jumlah suara terbanyak akan didiskon sebesar 80 persen.

Selain beberapa judul di atas, permainan lain yang saya sangat rekomendasikan adalah The Stanley Parable, Prison Architect, Papers, Please dan Project Zomboid. Mereka adalah game-game independen terbaik yang ada saat ini.

Sudah tidak sabar? Silakan langsung berbelanja di Steam sekarang juga.