1. Entrepreneur

Apa Itu Shopify? Pahami Pengertian dan Keunggulannya

Memahami apa itu platform Shopify dan fitur-fitur keunggulannya.

Apa itu Shopify? Pertanyaan tersebut pasti terbersit di pikiran Anda ketika pertama kali mengetahui aplikasi Shopify. Nah, untuk membantu Anda menjawab pertanyaan tersebut, artikel kali ini akan membahas apa itu Shopify, solusi apa yang diberikan untuk para pebisnis, dan keunggulan yang dimiliki.

Sudah penasaran? Simak informasinya di bawah ini, ya!

Apa Itu Shopify?

Shopify adalah salah satu aplikasi yang menyediakan solusi praktis pembuatan toko online. Anda sebagai pengguna dapat membuat toko online untuk bisnis Anda sehingga pelanggan dapat melakukan transaksi dengan lebih mudah karena Shopify juga telah dilengkapi dengan fitur POS dan fitur-fitur manajemen lainnya yang memadai.

Semua fitur yang ditawarkan Shopify ini telah membuat banyak orang, terutama pemilik bisnis yang membutuhkan situs web bisnis, memutuskan untuk menggunakan Shopify. Sehingga, mereka tidak perlu lagi memesan jasa pembuatan website yang tidak ramah di kantong.

Lalu, apakah Shopify dapat digunakan secara gratis? Shopify adalah aplikasi pembuatan toko online berbayar. Namun, Shopify menawarkan uji coba gratis selama 14 hari sebelum Anda memutuskan untuk berlangganan.

Keunggulan Shopify

Nah, setelah memahami apa itu Shopify, selanjutnya mari simak beberapa keunggulan dari platform toko online satu ini. Apa saja, ya?

Mudah Diakses dan Digunakan

Aplikasi Shopify sangat mudah diakses, baik bagi pengguna Android maupun iOS, karena Shopify tersedia di PlayStore maupun App Store.

Selain mudah diakses, membuat toko online di Shopify juga tergolong mudah karena Anda tidak perlu mempelajari coding atau programming dalam membangun e-commerce Anda. Anda hanya perlu drag and drop ketika membuat toko online di Shopify.

Terdapat Berbagai Macam Pilihan Tema

Meski pembuatannya sederhana, bukan berarti toko online Anda memiliki penampilan yang juga sederhana. Terdapat berbagai macam pilihan tema website di Shopify yang bisa Anda pilih untuk membuat tampilan toko online Anda jauh lebih menarik.

Customer Support 24 Jam

Kapanpun Anda mengalami kendala dengan Shopify, Anda dapat langsung menghubungi customer service Shopify. Anda dapat mengakses customer service Shopify melalui chat, email, atau telepon yang tersedia 24 jam.

Terdapat Fitur Akun untuk Staff

Ingin toko online di-handle oleh staff tertentu? Jangan khawatir. Fitur Akun Staff pada Shopify memungkinkan Anda untuk menerapkan hal tersebut. Anda juga dapat memantau serta berkomunikasi langsung dengan staff melalui Shopify.

Tersedia Trial 14 Hari

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, Shopify memberikan masa percobaan (trial) selama 14 hari. Trial ini dapat membantu Anda mendapatkan gambaran mengenai manajemen toko online di Shopify.

Itu dia pengertian apa itu Shopify dan keunggulannya. Bagaimana? Tertarik menggunakan Shopify? Jika Anda merasa kurang cocok dengan platform satu ini, tidak perlu bingung. Anda dapat cek beberapa pilihan aplikasi pembuat websiteyang telah dirangkum oleh DailySocial. Selamat mencoba!

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again