1. Entrepreneur

Cara Lengkap dan Mudah Menghapus Profil Bisnis di Google Bisnisku

Memahami cara menghapus profil bisnis tidak aktif atau tidak terpakai dari Google Bisnisku.

Apakah Anda memiliki profil bisnis yang sudah tidak aktif atau tidak terpakai lagi di akun Google Bisnisku Anda? Jika iya, ternyata ada cara untuk menghapus profil bisnis di Google Bisnisku tersebut, sehingga Anda dapat fokus untuk mengelola profil bisnis lainnya yang masih aktif. Bagaimana caranya?

Google Bisnisku atau Google My Business adalah fitur Google yang dapat Anda manfaatkan untuk mengelola tampilan bisnis Anda di laman Google. Dalam satu akun Google Bisnisku, Anda dapat menambahkan satu atau lebih profil bisnis untuk Anda kelola. 

Nah, pada artikel ini, Anda akan mempelajari panduan mudah menghapus profil bisnis di Google Bisnisku selengkapnya.

Step-step Menghapus Profil Bisnis di Google Bisnisku

Cara menghapus profil bisnis Google Bisnisku ini dapat Anda lakukan melalui dashboard Google Bisnisku. Anda dapat menerapkan cara di bawah ini baik untuk profil bisnis yang belum atau sudah diverifikasi. Berikut ini adalah panduan lengkapnya:

  • Akses dashboard Google Bisnisku dengan akun Google yang Anda gunakan untuk mengelola profil bisnis yang akan dihapus.
  • Pada daftar menu di bagian kiri halaman, pilih menu Bisnis.

  • Di halaman Bisnis ini, Anda akan melihat daftar profil bisnis yang Anda kelola menggunakan akun Google yang sama. Kemudian, pilih profil bisnis yang akan Anda hapus dengan klik pada kotak di bagian kiri.

  • Setelah memilih profil bisnis, klik pilihan Tindakan di kanan atas.

  • Lalu, pilih Hapus Bisnis untuk menghapus profil bisnis tersebut.

  • Kemudian, akan muncul pop up konfirmasi untuk menghapus profil bisnis tersebut. Anda dapat membaca konsekuensi dalam menghapus profil bisnis Anda, seperti akan hilangnya iklan berbayar yang sedang Anda terapkan pada profil bisnis tersebut dan hilangnya data serta konten profil bisnis tersebut.

  • Jika sudah yakin, klik Hapus.
  • Selesai. Profil bisnis di Google Bisnisku Anda berhasil dihapus.

Itu dia cara lengkap dan mudah untuk menghapus profil bisnis pada Google Bisnisku. Setelah itu, Anda dapat kembali mengelola profil bisnis yang lain dan menambahkan profil bisnis yang baru pada akun Google Bisnisku Anda.

Pastikan Anda selalu memaksimalkan penggunaan Google Bisnisku sebagai tools pemasaran digital bisnis Anda. Baik sebagai channel organic atau memanfaatkan channeliklan berbayar dari Google, yakni Google Ads.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again