3 Cara Transfer Pulsa Indosat, Mudah dan Cepat!
Ingin transfer pulsa ke sesama pengguna Indosat? Yuk, simak artikel berikut ini!
Indosat menyediakan fitur transfer pulsa ke sesama penggunanya. Fitur ini bisa kamu gunakan saat kerabat dekatmu sedang dalam keadaan darurat dan membutuhkan pulsa dengan cepat.
Biasanya, pulsa digunakan untuk SMS, telepon, dan membeli paket internet. Nah, fitur ini jelas sangat berguna.
Cara Transfer Pulsa Indosat
Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk melakukan transfer pulsa ke sesama pengguna Indosat. Berikut ini artikelnya.
Melalui SMS
Cara pertama, kamu bisa transfer pulsa melalui SMS. Cara ini paling mudah untuk dilakukan. Berikut langkah-langkahnya.
- Buka menu Pesan dari ponselmu.
- Ketik SMS dengan format berikut Transfer Pulsa(spasi)Nomor Ponsel(spasi)Nominal Pulsa.
- Kirim pesan ke nomor 151.
- Jika kamu menerima pesan konfirmasi berisi token, balas pesan dengan format berikut OK(spasi)Kode Token. Kirim pedan ke 151.
- Jika berhasil kamu akan mendapatkan pesan balasan berupa pemberitahuan.
Melalui Kode USSD
Cara kedua, kamu bisa melakukan transfer pulsa melalui Kode USSD. Berikut langkah-langkahnya.
- Buka menu Telepon dari ponselmu.
- Ketik angka *123*151# lalu klik ikon Telepon.
- Masukkan nomor tujuan penerima pulsa.
- Masukkan nominal pulsa yang ingin ditransfer.
- Jika berhasil, kamu akan mendapatkan pesan balasan berupa pemberitahuan.
Melalui Aplikasi MyIM3
Cara terakhir kamu bisa transfer pulsa melalui aplikasi MyIM3. Aplikasi MyIM3 merupakan aplikasi resmi yang memiliki banyak fitur, salah satunya transfer pulsa. Berikut langkah-langkahnya.
- Jalankan aplikasi MyIM3 terlebih dahulu.
- Pilih menu Butuh Bantuan pada kanan atas aplikasi.
- Konfirmasi dengan cara klik Ya.
- Pilih menu Transfer Pulsa.
- Kamu akan dikirimi langkah-langkah Transfer Pulsa oleh Indira.
Nah, berikut tiga cara yang bisa kamu lakukan untuk transfer pulsa pengguna Indosat. Kamu bisa memilih cara yang paling mudah untuk kamu lakukan. Semoga artikel di atas bermanfaat, ya!
Dapatkan Berita dan Artikel lain di Google News
Sign up for our
newsletter