East Ventures dan Portofolionya Luncurkan Inisiatif "Indonesia Pasti Bisa"
Merupakan platform urun dana mendukung Nusantics mengembangkan test kit Covid-19 sendiri
Di tengah pandemi Covid-19 yang terus menyebar di Indonesia East Ventures dan jajaran portofolionya berupaya menggabungkan keahlian untuk mengambil peran. Mereka meluncurkan platform urun dana "Indonesia Pasti Bisa" untuk mengumpulkan dana dan membiayai Nusantics untuk memproduksi test kit Covid-19 sendiri.
Ada tiga startup portofolio East Ventures yang mengambil peran di sini. Yang pertama dan menjadi ujung tombak adalah Nusantics. Startup deep-tech bidang genomic ini, yang baru mengumumkan perolehan pendanaannya minggu lalu, tengah mengembangkan test kit untuk pengujian infeksi Covid-19. Proyek ini adalah bagian tugas Nusantics sebagai anggota Task Force Riset dan Inovasi Teknologi untuk Penanganan Covid-19 (TFRIC19) yang dibentuk BPPT.
Ini adalah inisiatif lain perusahaan modal ventura untuk ambil peran dalam menghadapi pandemi ini. Sebelumnya MDI Ventures dan portofolionya telah membangun dasbor Indonesia Bergerak.
Pengembangan test kit
Selama 3 pekan ke depan, Nusantics akan mengembangkan test kit aPCR yang didesain spesifik untuk populasi Indonesia berdasarkan hasil riset tentang Covid-19 dari seluruh dunia. Perusahaan berkomitmen untuk memproduksi 100 set test kit qPCR sebagai prototipe, kemudian melakukan produksi masal dengan target 100.000 test kit.
Secara bersamaan Nusantics juga akan melaksanakan proyek whole genome sequencing untuk memetakan mutasi virus penyebab Covid-19 yang menyebar di Indonesia. Pemetaan genomika berabgai varian virus ini penting karena virus cenderung untuk bermutasi dengan cepat ke beragam bentuk yang unik sesuai wilayah penyebarannya.
CEO Nusantics Sharlini Eriza Putri mengatakan, "Teknologi yang Nusantics gunakan dalam analisa skin microblome hampir sama dengan teknologi yang dibutuhkan untuk mendeteksi Covid-19. Personel Nusantics memiliki pengalaman dalam mendesain medical test kita dan analisis bioinformatics di proyek sejenis. Keinginan untuk berbakti kepada bangsa dan latar belakang yang sesuai mendorong kam iuntuk ikut berkontribusi."
Startup kedua yang turut mengambil peran adalah KoinWorks. Di Indonesia Pasti Bisa KoinWorks berperan dalam menyediakan dan mengelola platform urun dana.
"Merupakan sebuah kebanggan tersendiri bagi kami untuk berkontribusi untuk Indonesia dengan terlibat dan berperan aktif dalam kegiatan melawan Covid-19 ini. KoinWorks akan menggunakan keahlian dan teknologi kami dalam aktivitas crowdfunding untuk menyediakan platform akuntabilitas yang jelas dan transparan. Teknologi yang kami gunakan adalah teknologi yang sama saat kami mengumpulkan ribuan pendana untuk mendanai sebuah pinjaman di platform kami," terang Co-Founder dan Executive Chairman KoinWorks Willy Arifin.
Kemudian yang ketiga adalah IDN Media. CEO IDN Media Winston Utomo mengaku pihaknya tak pernah ragu untuk turut mengambil peran dalam menyuguhkan konten-konten yang relevan dan berguna bagi pembaca, termasuk dengan inisiatif positif di tengah pandemi Covid-19.
"IDN Media merasa memiliki tanggung jawab sosial untuk ambil bagian dalam upaya menekan penyebaran Covid-19. Kami meyakini Indonesia Pasti Bisa yang diinisiasi East Ventures dan beberapa partnert lainnya dapat menjadi platform yang tepat untuk berkontribusi bagi penekanan penyebaran Covid-19 di Indonesia. Melalui platform berita IDN Times (bagian dari IDN Media) yang menjangkau lebih dari 45 juta pembaca di seluruh Indonesia, kami siap menjaga transparansi dari inisiatif ini dan secara berkala menyampaikan perkembangannya kepada masyarakat luas," terangnya.
Urun dana
Untuk tahap awal, East Ventures menargetkan bisa menghimpun pendanaan Rp10 miliar. Dana senilai Rp9 miliar akan digunakan untuk mendukung Nusantics dalam menyediakan 100.000 test kit, sedangkan dana Rp1 miliar digunakan untuk proyek whole gnome sequencing. Co-Founder dan Managing Partner East Ventures Willson berharap dengan adanya Indonesia Pasti Bisa ada dana non-profit yang bisa tersalurkan dengan baik melalui network East Ventures.
"Dengan meletakkan fondasi platform berasaskan result-oriented, accountability dan transparancy, kami berharap agar semua orang bisa berpartipasi dengan yakin lewat donasi dan bersama-sama bergerak untuk Indonesia yang kita cintai, melawan virus Covid-19. Indonesia Pasti Bisa membuat test-kit covid-19 sendiri," imbuh Willson.
Sign up for our
newsletter