1. Entrepreneur

8 Ide Konten Instagram Bisnis untuk Menaikkan Engagement

Kumpulan ide konten yang dapat menaikkan interaksi dengan audiences pada Instagram bisnis Anda.

Memiliki akun Instagram kini hampir menjadi sebuah kewajiban untuk sebuah bisnis agar bisa terhubung dengan para pelanggan dan calon pelanggan. Namun, Anda tidak bisa berhenti hanya sampai pada pembuatan akun Instagram. Anda perlu memikirkan ide konten apa yang bagus untuk diangkat di akun Instagram bisnis Anda.

Apa saja ya ide konten yang cocok untuk Instagram bisnis dan bisa menaikkan engagement dengan audience?

Ide Konten Instagram Bisnis

Konten merupakan jembatan bagi sebuah bisnis atau brand dengan customer. Untuk itu, menyajikan konten secara konsisten penting untuk dilakukan. Tapi, banyak pelaku bisnis seringkali bingung tentang konten apa yang harus dibagikan dan hanya berfokus pada konten promosi produk bisnis.

Padahal, konten yang disajikan tidak harus selalu mengenai produk atau bisnis Anda. Anda bisa menyajikan konten-konten lainnya, seperti yang akan dipaparkan di bawah ini, yang dapat membuat audience bertahan untuk menjadi penikmat konten di akun Instagram bisnis Anda.

Behind The Scenes

Konten di balik layar atau behind the scenes kini banyak dibagikan oleh banyak bisnis karena terbukti menaikkan engagement. Ide konten ini umumnya disajikan berupa video yang menampilkan apa yang terjadi di belakang layar bisnis Anda, seperti proses produksi, proses packing, atau kegiatan Anda dan karyawan Anda sehari-hari saat bekerja.

Konten seperti ini banyak disukai karena memperlihatkan point of view yang belum pernah dilihat oleh mayoritas orang pada umumnya. Sehingga, ide konten ini patut dicoba.

Konten Informatif

Konten informatif merupakan konten yang berisi berbagai informasi terkait industri atau bidang bisnis Anda. Anda bisa membagikan konten jenis ini untuk mengedukasi atau memberikan informasi lebih terkait bidang bisnis Anda.

Misalnya, Anda bisa memberikan informasi mengenai manfaat dari salah satu bahan kosmetik yang ada pada produk Anda atau tips persiapan mendaftar beasiswa jika bisnis Anda merupakan bisnis di bidang pendidikan.

Tutorial

Ide konten berikutnya adalah konten tutorial yang menunjukkan langkah-langkah atau cara dalam melakukan sesuatu. Konten ini sebenarnya termasuk ke dalam konten informatif karena memberikan insights kepada audience. Namun, konten tutorial umumnya dikemas dalam bentuk video reels, sedangkan konten informatif yang telah dipaparkan sebelumnya lebih sering ditampilkan dalam bentuk carousel.

Beberapa contoh konten tutorial untuk Instagram bisnis antara lain adalah tutorial memasak jika produk Anda merupakan bahan masakan, tutorial make-up jika Anda menjual produk kosmetik, atau tutorial styling pakaian jika bisnis Anda bergerak di bidang fashion.

Gambar atau Video Produk

Membagikan gambar atau video produk secara terus menerus memang tidak disarankan karena akan membuat audience bosan. Namun, hal itu bukan berarti Anda tidak boleh menampilkan gambar atau video produk pada Instagram bisnis Anda.

Anda tetap perlu menampilkan konten gambar dan video produk dengan frekuensi yang wajar sebagai pengingat audience mengenai produk apa yang Anda jual.

User Generated Content (Konten Pengguna)

Selain dengan konten berupa gambar atau video produk, Anda juga bisa menampilkan produk Anda melalui konten pengguna. Konten pengguna ini biasanya berupa konten video yang menunjukkan pengguna produk Anda yang sedang menggunakan produk Anda.

Anda dapat mengunggah konten ini apabila ada pengguna yang membuat video review seperti saat Anda mengirimkan endorsement ke influencer. Biasanya, influencer yang Anda endorse akan membuat video review mengenai produk Anda. Anda bisa me-repost video tersebut ke akun Instagram bisnis Anda.

Q&A dan Polling

Engagement akan naik apabila terjadi interaksi antara akun Instagram bisnis Anda dengan audience. Untuk itu, cara terbaik adalah dengan menyajikan konten yang dapat meningkatkan frekuensi interaksi dengan para followers. Membuat Q&A atau polling di Instagram stories bisa menjadi pilihan konten yang tepat.

Anda bisa membuat Q&A terkait produk atau hanya sekedar berbincang-bincang santai dengan followers. Dengan begitu, followers akan lebih merasa dekat dengan brand Anda.

Konten Trending

Setiap hari, topik yang menjadi trending selalu berubah-ubah. Hal ini dapat menjadi keuntungan karena topik trending tersebut bisa menjadi ide konten yang bisa Anda gunakan pada Instagram bisnis Anda.

Menyajikan konten yang berkaitan dengan topik yang sedang trending, seperti dalam bentuk meme, dapat membentuk asumsi audience bahwa bisnis Anda selalu update dengan trend. Selain itu, karena sedang hangat diperbincangkan, konten jenis ini juga mudah dinikmati oleh audiences.

Giveaway

Giveaway adalah sebuah kegiatan bagi-bagi hadiah, seperti undian, yang bisa Anda lakukan sesekali pada akun Instagram bisnis Anda. Dengan mengadakan giveaway, Anda bisa menarik banyak interaksi dari audiences Anda.

Mengadakan giveaway juga bisa menjadi strategi promosi karena umumnya giveaway tidak hanya mengundang ketertarikan followers, tapi juga pengguna yang bukan followers Anda.

Dengan begitu, kemungkinannya sangat besar bagi Anda untuk bisa menambah followers dan menaikkan engagement melalui giveaway.

Demikian beberapa ide konten yang diharapkan dapat membantu Anda membangun Instagram bisnis Anda serta menaikkan tingkat interaksi dengan pelanggan serta calon pelanggan. Apapun konten yang Anda angkat, pastikan untuk mengunggahnya secara konsisten agar dapat meningkatkan kepercayaan pelanggan terhadap bisnis atau brand Anda.

Header by Pixabay.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again