Pendekatan PLN Jalin Sinergi dengan Ekosistem Startup
Connext dijadikan program untuk menyaring startup yang akan digandeng bekerja sama lebih dalam dengan ekosistem bisnis PLN
Sebagai perusahaan milik negara, PLN juga berupaya untuk meningkatkan layanan dan bisnisnya, salah satunya lewat transformasi digital. Berbagai strategi terus diracik, termasuk dengan menjalin sinergi dengan ekosistem startup di Indonesia. Program yang baru-baru ini dilangsungkan untuk merealisasikan strategi tersebut adalah PLN Connext.
Connext merupakan rangkaian program inkubasi (untuk startup tahap awal) dan kolaborasi (untuk tahap lanjut) yang fokus pada startup yang memiliki keterikatan dengan bisnis kelistrikan -- baik secara langsung maupun tidak langsung. Proposisi nilai yang ditawarkan adalah terbukanya akses pasar, mentoring dengan profesional, dan product co-creation untuk para calon founder.
PLN telah meneken MoU dengan 6 startup lulusannya untuk bersama-sama mengembangkan bisnis, yakni dengan Fresh Factory, Amoda, Kanggo, Imajin, Nodeflux, dan Rekosistem.
Dalam sambutannya, Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, "Melalui program Connext, kami menyampaikan dukungan penuh kepada startup terpilih yang akan belajar dan bergabung dengan ekosistem PLN. Ini merupakan bentuk kolaborasi PLN dengan startup yang bertujuan mengubah tantangan global terkait disrupsi teknologi menjadi peluang," ungkapnya.
Already have an account? Login
Not ready to subscribe yet? Purchase and access this article
Subscribe to keep reading and get unlimited premium article access with all subscription benefit
Subscribe and get:
- Access to premium article
- Download paid research
- Premium newsletter
- Ads free
Choose your subscription period:
Rp 150,000 /month
Pay for a month
- Rp 450,000
Rp 350,000 /quarter
Pay for 3 months
- Rp 1,800,000
Rp 1,033,000 /year
Pay for a year

Sign up for our
newsletter