East Ventures Umumkan Triawan Munaf sebagai "Venture Advisor"
Tugasnya membantu perusahaan gali potensi terbaik startup Indonesia untuk ekspansi regional
Hari ini (04/2) East Ventures umumkan bergabungnya Triawan Munaf di jajaran kepemimpinan sebagai Venture Advisor. Dalam tugasnya, ia akan membantu perusahaan menggali potensi terbaik dari startup Indonesia dan membantu mereka untuk mengembangkan bisnisnya ke tingkat regional.
“Pak Triawan berbagi nilai yang sama dengan East Ventures. Dengan pengalaman dan kemampuannya, kami berharap dapat mengembangkan ekonomi digital ekonomi Indonesia lebih cepat," ujar Co-founder & Managing Partner East Ventures Willson Cuaca.
Memasuki dekade kedua dalam perjalanannya, East Ventures berencana untuk terus menggandeng lebih banyak perusahaan ke dalam portofolionya dan berupaya untuk memberikan dampak lebih besar di ekosistem startup Indonesia yang saat ini berkembang pesat.
Dana kelolaan East Ventures, yang terdiri dari early stage fund dan growth fund, kini telah tumbuh menjadi aset senilai US$1,2 miliar. Perusahaan turut berpartisipasi dalam 20 exit selama satu dekade terakhir.
"Saya senang dapat bergabung dengan perusahaan modal ventura terdepan yang memiliki visi yang sama dengan saya, yaitu membangun ekosistem bisnis yang berkelanjutan dan menciptakan ekonomi digital yang lebih inklusif untuk kebaikan bersama," sambut Triawan.
More Coverage:
Selain di East Vetnures, mantan Kepala Bekraf tersebut kini juga menjabat sebagai Komisaris Utama Garuda Indonesia. Ia juga dipercaya menjadi Penasihat Kehormatan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dalam proses peleburan Kementerian Pariwisata dan Bekraf.
Sign up for our
newsletter