1. Lifestyle

Video Gameplay Fallout 4 Sempat Bocor, Simak Impresi Singkatnya

Golden Joystick Awards ke-33 membuktikan bahwa Fallout 4 merupakan permainan most wanted pilihan gamer. Sejak E3 2015, Bethesda telah melepas banyak sekali info mengenainya, namun fans sudah pasti selalu mengapresiasi update terkini. Kabar baiknya (tidak terlalu baik untuk tim publisher) adalah sempat beredar video bocor yang mempertunjukkan konten game.

Sebelum Anda 'terperosok' lebih jauh, saya ingin mengingatkan bahwa konten artikel ini berisi spoiler. Jadi jika Anda ingin menjaga kejutan sampai hari peluncuran Fallout 4 tiba, sebaiknya Anda kembali ke laman utama dan membaca tulisan Trenologi lainnya. Video bocor tersebut memiliki durasi hampir 20 menit, terbagi dalam empat bagian, memperlihatkan dua skenario terpisah. Untuk sekarang, seluruh video sudah dihapus, namun jutaan orang sempat menyaksikannya.

Di bagian satu dan dua, video fokus pada pembukaan permainan. Sang player memilih jadi karakter pria, sesaat setelah melakukan edit wajah dan penampilan. Anda mungkin sudah tahu, Fallout 4 berbeda dari karya Bethesda Game Studios sebelumnya karena tokoh utama kini diberi voice-acting. Game berjalan di platform Xbox One, dan sepertinya kualitas grafis sedikit di bawah video yang pernah dipublikasikan.

Status dan nama karakter dapat ditentukan beberapa saat selepas adegan scripted, tepatnya ketika tokoh NPC dari Vault-Tec Corporation datang ke rumah Anda. Kita belum bisa berinteraksi langsung dengan objek-objek di sana, dan tak lama, protagonis berusaha menyelamatkan diri serta keluarganya dari ledakan nuklir dalam bangunan raksasa di bawah tanah - dinamai Vault.

Info menarik: Cek Kesiapan PC dan Console Anda Menghadapi Fallout 4

Part tiga dan empat jauh lebih intens. Sang protagonis tiba di sebuah gedung yang dipenuhi Super Mutant - tampaknya bagian dari quest. Poin XP akan bertambah tiap kali Anda menemukan lokasi baru, mengalahkan musuh, atau meretas sistem keamanan. Gerakan karakter lebih luwes dibanding Fallout 3, condong ke formula FPS (meksi Anda dapat beralih ke perspektif orang ketiga). Tentu saja kemampuan, kelincahan, dan keakuratan bersandar pada sistem SPECIAL.

Sang gamer mendemonstrasikan dua senjata, yaitu senapan laser AER9 dan laser musket. Tiap tembakan ke arah bagian tubuh musuh memiliki dampak berbeda: kaki akan memperlambat gerakan, kepala memberikan efek mematikan. Fitur VATS (Vault-Tec Assisted Targeting System) juga hadir lagi. Ia mirip kemampuan bullet time, menyajikan opsi target serta persentase akurasi. Namun VATS tidak bisa dieksploitasi sebab membutuhkan action point.

Selain terpilih sebagai permainan most wanted versi Golden Joystick, Fallout 4 masuk dalam daftar game paling ditunggu versi Trenologi. Rencananya Fallout 4 akan dirilis minggu depan, pada tanggal 10 November 2015 untuk PC, PlayStation 4 dan Xbox One.

Via Reddit. Sumber: Pastebin. Gambar: Facebook Fallout.

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again

Sign up for our
newsletter

Subscribe Newsletter
Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again