Minat Liburan Akhir Tahun Meningkat Drastis Traveloka Tawarkan Pesan Hotel Mulai Rp 12.000

Minat Liburan Akhir Tahun Meningkat Drastis Traveloka Tawarkan Pesan Hotel Mulai Rp 12.000

Jakarta, 21 Desember 2014 ‘ Menurut Traveloka, terjadi tren peningkatan minat liburan di akhir tahun 2014. Dari data penjualan hotel Traveloka, destinasi yang paling banyak dipesan adalah Bali disusul Bandung, Yogyakarta, dan Singapura. Pencarian hotel di Yogyakarta misalnya, naik hingga 2,5 kali lipat dan Bandung naik 1,6 kali lipat dari bulan November 2014. Di event Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) 12 Desember lalu, pengunjung Traveloka juga meningkat berkali-kali lipat dari hari biasa.

Saat ini, 52% hotel telah fully booked untuk periode menginap tanggal 31 Desember 2014 – 1 Januari 2015. Bahkan, tingkat okupansi beberapa hotel dan villa di Bali telah mencapai 100% untuk pemesanan di tanggal tersebut. Menurut perkiraan Traveloka, animo kunjungan akan terus meningkat sampai hari Minggu, 4 Januari 2015.

Menanggapi fenomena booking di peak season tersebut, Traveloka menawarkan kamar hotel dengan harga mulai Rp 12.000 selama tanggal 22-23 Desember 2014. Promo bertajuk Sinterklas Beneran ini adalah promo pertama di Indonesia yang menawarkan kamar hotel termurah dengan harga mulai Rp 12.000. Cara mendapatkannya cukup dengan mengakses website Traveloka di http://www.traveloka.com/sinterklas.

Promo ini digagas untuk mendukung kampanye liburan murah akhir tahun dengan Traveloka. Akhir tahun menawarkan potensi peningkatan penjualan untuk booking hotel dan tiket pesawat. Promo Sinterklas ini adalah salah satu strategi kami untuk meningkatkan jumlah penjualan kamar hotel. Melihat banyaknya minat masyarakat liburan di akhir tahun ini, dianjurkan untuk booking hotel sedini mungkin. ungkap CEO Traveloka, Ferry Unardi.

###

Tentang Traveloka
Traveloka merupakan situs pemesanan tiket pesawat dan hotel terkemuka Indonesia dengan misi menjadikan perjalanan lebih mudah dan smart. Dengan sistem pembayaran yang aman, metode pembayaran yang beragam, mekanisme perbandingan harga antar maskapai, call-center yang siap melayani 24-jam, serta harga hemat setiap hari, Traveloka menawarkan pengalaman perjalanan yang cepat dan mudah untuk semua orang. Traveloka kini melayani pemesanan tiket dari 14 maskapai untuk lebih dari 5.769 rute di Asia-Pasifik dan ribuan kamar hotel di Indonesia, Singapura, dan Malaysia. Perusahaan yang berbasis di Jakarta ini didirikan oleh sejumlah insinyur Indonesia yang memiliki pengalaman kerja bertahun-tahun di perusahaan-perusahaan teknologi terkemuka di Silicon Valley, Amerika Serikat. Traveloka juga memiliki tim yang solid serta merupakan perusahaan nasional pertama di Asia yang menerima investasi seri A dari Global Founders Capital (perusahaan pemodalan dari Samwer Brothers yang memiliki Rocket Internet) dan East Ventures.
Untuk informasi dan pemesanan tiket, kunjungi situs http://www.traveloka.com atau akun jejaring sosial Google+ (https://plus.google.com/+Traveloka) Facebook (https://www.facebook.com/Traveloka) dan Twitter (https://twitter.com/traveloka).

Kontak media:

Busyra Oryza
Communications Executive
busyra@traveloka.com/press@traveloka.com/+62 856 8419087

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again