XL Raih 2 Penghargaan SPEx2 Awards 2014

XL Raih 2 Penghargaan SPEx2 Awards 2014

Jakarta, 19 November 2014, PT XL Axiata (XL) operator terbesar kedua di Indonesia, meraih 2 penghargaan dari GML Consulting dalam ajang Strategy into Performance Execution Excellence (SPEx2) Awards 2014.

Dalam ajang ini, XL berhasil meraih penghargaan The Best in Telecomunication Industry dan The Best Strategy Execution Officer. Penghargaan diterima langsung oleh Presiden Direktur XL, Hasnul Suhaimi dan GM Corporate Planning XL, Ferry Suryana di Kempinski Hotel, Jakarta (17/11).

Presiden Direktur XL ‘ Hasnul Suhaimi mengatakan, Ini merupakan sebuah kebanggaan dan prestasi bagi XL bisa mendapatkan penghargaan ini, sekaligus juga menjadi tantangan bagi XL untuk menjadi perusahaan yang lebih baik lagi kedepannya.

Strategy into Performance Execution Excellence (SPEx2) Awards 2014 merupakan penghargaan yang diberikan kepada perusahaan yang dinilai berhasil merumuskan strategi bisnis sekaligus melaksanakan strategi bisnis tersebut dengan baik, sehingga dapat memberikan nilai tambah bagi pelanggan, karyawan dan pemegang saham.

Dalam penilaian ini, GML Consulting melakukan survei dari Juli hingga Agustus 2014 kepada 500 responden (middle up management dan para investor) yang memilih 133 perusahaan finalis dari 400 lebih perusahaan kandidat di Indonesia untuk mendapatkan penghargaan sebagai Indonesia Execution Winners. Kriteria penjurian SPEx2 Award didasarkan pada kemampuan perusahaan dalam lima fase manajemen strategi, yaitu formulasi strategi, pemetaan strategi, penyelarasan strategi, eksekusi strategi, serta pemantauan dan penyelarasan kembali.

Tentang XL

XL adalah salah satu perusahaan telekomunikasi terkemuka di Indonesia. Mulai beroperasi secara komersial sejak 8 Oktober 1996, XL saat ini adalah penyedia layanan seluler dengan jaringan yang luas dan berkualitas di seluruh Indonesia bagi pelanggan ritel (Consumer Solutions) dan solusi bagi pelanggan korporat (Business Solutions). XL satu-satunya operator yang memiliki jaringan serat optik yang luas. XL telah meluncurkan XL 3G pada 21 September 2006, layanan telekomunikasi selular berbasis 3G pertama yang tercepat dan terluas di Indonesia. XL dimiliki secara mayoritas oleh Axiata Group Berhad (Axiata Group) melalui Axiata Investments (Indonesia) Sdn Bhd (66,5%) dan publik (33,5%). Sebagai bagian dari Axiata Group bersama-sama dengan Robi (Bangladesh), Smart (Cambodia), Idea (India), Celcom (Malaysia), M1 (Singapore), SIM (Thailand) dan Dialog (Sri Lanka).

Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi:
Tri Wahyuningsih
GM Corporate Relation & Communication Management XL
Telp : 0817 113369
Email : Triwahyu@xl.co.id

Are you sure to continue this transaction?
Yes
No
processing your transaction....
Transaction Failed
Try Again