Halokas, Aplikasi Pembukuan Keuangan yang Juga Membantu Permodalan UMKM
Penjelasan terkait aplikasi Halokas beserta fitur, layanan dan manfaatnya bagi pelaku UMKM.
Adanya pergeseran perilaku berbelanja masyarakat dari tradisional ke digital saat ini memicu munculnya kompetisi antar pelaku UMKM. UMKM berlomba-lomba mengembangkan bisnisnya ke ranah digital untuk mencakup pasar yang lebih luas.
Di tengah tren digitalisasi bisnis tersebut, masih terdapat beberapa kendala bagi UMKM untuk berkembang dan berkompetisi secara online. Beberapa di antaranya yakni terkait kurangnya inovasi, pencatatan keuangan yang masih manual hingga modal yang minim.
Meski begitu, kini telah hadir beragam aplikasi digital yang membantu UMKM untuk maju. Salah satunya adalah aplikasi pembukuan keuangan Halokas. Tak hanya membantu UMKM terkait masalah pencacatan keuangan, aplikasi ini juga menyediakan bantuan permodalan.
Berikut ulasan lebih lanjut terkait Halokas beserta fitur, layanan dan manfaatnya bagi pelaku UMKM. Simak selengkapnya.
Apa Itu Halokas?
Halokas merupakan platform business to business (B2B) yang menyasar UMKM sebagai target marketnya. Platform ini hadir sebagai solusi bagi pelaku usaha untuk mengatasi permasalahan bisnis digital yang dihadapi, yaitu pembukuan secara digital dan modal usaha.
Platform Halokas memungkinkan pelaku usaha untuk dapat menerima pembayaran Qris, mencatat keuangan bisnis secara otomatis yang dapat diunduh dalam format excel serta mendapat modal usaha hingga Rp50 juta, bunga mulai dari 0% dan tanpa jaminan.
Aplikasi Halokas dapat diunduh secara gratis di Google Play Store/App Store. Sejak awal berdiri hingga kini, aplikasi ini telah diunduh sebanyak kurang lebih 100 ribu kali.
Fitur Utama Halokas untuk Bisnis
Ada tiga layanan utama Halokas yang dapat dimanfaatkan oleh UMKM untuk mengembangkan bisnis digitalnya. Di antaranya yakni:
Pencatatan Transaksi Bisnis
Halokas memiliki fitur ‘Pencatatan Usaha’ yang membantu pelaku UMKM melakukan pencatatan keuangan bisnisnya, mulai dari pemasukan dan pengeluaran, hingga utang piutang. Fitur ini juga memungkinkan transaksi QRIS tercatat secara otomatis.
Pelaku usaha juga bisa mengunduh laporan pencatatan usaha dengan format laporan yang dapat disesuaikan. Selain itu, layanan pencatatan usaha ini memiliki fitur jatuh tempo dan pengingat utang otomatis. Dengan begitu, pelaku usaha akan terbantu saat mengelola pembayaran dan penagihan utang piutang bisnis.
Terima Pembayaran dengan QRIS
QRIS adalah standar kode QR Nasional yang diluncurkan oleh Bank Indonesia untuk memfasilitasi pembayaran kode QR di Indonesia. Dengan fitur QRIS di aplikasi Halokas, pelaku usaha dapat menerima pembayaran dari e-wallet dan mobile banking apapun secara gratis.
Cukup dengan menjadi pengguna aplikasi Halokas, pelaku usaha dapat langsung memanfaatkan fitur ‘Terima Pembayaran dengan QRIS’, tanpa perlu melakukan pendaftaran lain. Selain itu, Halokas juga menanggung biaya MDR (Merchant Discount Rate) sebesar 0.7% dari total pembayaran dan akan mengembalikannya dalam bentuk bonus.
Sebagai informasi, QRIS yang didapatkan oleh pelaku usaha memiliki masa kedaluwarsa. QRIS yang dibuat untuk menerima pembayaran pelanggan akan berlaku selama satu jam. Jika dalam satu jam kode QRIS belum juga di-scan oleh pelanggan, maka pelaku usaha perlu membuat kode QRIS baru.
Modal Usaha
Layanan modal usaha yang ditawarkan Halokas disebut sebagai ‘Modal Usaha KrediFazz’. Fasilitas ini diberikan oleh Halokas sebagai nilai tambah bagi pengguna Halokas untuk mengembangkan bisnis pelaku UMKM.
Ada pun limit pinjaman modal yang dapat digunakan oleh pelaku usaha adalah mencapai Rp50 juta. Modal Usaha KrediFazz disebut menawarkan bunga pinjaman mulai dari 0% dan tanpa jaminan.
Keuntungan yang Ditawarkan oleh Halokas bagi UMKM
Dari berbagai fitur dan layanan yang dimilikinya, Halokas menawarkan keuntungan bagi pelaku UMKM sebagai pengguna aplikasi itu. Apa saja keuntungan yang dijanjikan? Berikut beberapa di antaranya:
- Halokas membantu pelaku UMKM agar dapat mengecek laporan laba rugi dan memonitor pemasukan/pengeluaran, sehingga laba rugi usaha langsung terlihat.
- Mempermudah pelaku UMKM mengelola utang piutang usaha, dengan mengatur waktu jatuh tempo utang piutang dan mengirim pengingat pembayaran utang dengan mudah.
- Memudahkan pelaku usaha mendata produk dan inventori bisnis, mulai dari nama produk, harga jual dan kategori produk.
- Memudahkan pelanggan dan pelaku usaha dalam melakukan dan menerima pembayaran secara non-tunai melalui QRIS, dari semua aplikasi pembayaran baik bank dan non-bank yang digunakan masyarakat.
- Dengan menggunakan QRIS Halokas, semua jenis transaksi yang dilakukan akan dibebaskan dari biaya admin (MDR) yang berlaku.
- Solusi pinjaman modal usaha yang proses pendaftarannya mudah. Pelaku usaha hanya memerlukan KTP, foto selfie, dan pengisian data pribadi lengkap.
- Bunga pinjaman mulai dari 0% tanpa jaminan.
- Pencairan dana pinjaman modal usaha yang instan telah terverifikasi bisa langsung dicairkan ke rekening pemilik usaha.
Demikian penjelasan terkait Halokas beserta fitur, layanan dan manfaatnya bagi pelaku UMKM.